Relasi

Catat! Inilah Waktu Paling Tepat untuk Kirim Pesan ke Mantan

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Minggu, 30 Juni 2019
Catat! Inilah Waktu Paling Tepat untuk Kirim Pesan ke Mantan
Kembali menghubungi mantan ada waktunya (Foto: Pexels/JESHOOTS.com)

JARI-jemari kamu pasti sudah sangat gatal ingin menulis pesan singkat ke mantan pasca putus. Tapi kamu harus sabar dulu. Jangan buru-buru menghubunginya setelah hubungan kalian resmi berakhir.

Minimal, kamu harus memberi jeda selama 30 hari tanpa menghubunginya. Memang agak riskan, takutnya dia sudah dapat pasangan baru. Tapi kamu harus percaya, kalau jodoh memang enggak akan ke mana.

Ada waktu tepat untuk kembali menghubungi mantan. Kemungkinan besar ketika menghubungi dia di waktu-waktu ini bisa bikin kamu balik lagi sama dia. Kapan sajakah waktu tersebut? Berikut penjelasannya menurut laman Love Learnings.

1. Di waktu jam makan siang

Di jam makan siang mantan kamu pasti akan memeriksa ponselnya (Foto: Pexels/rawpixel.com)

Setelah puasa 30 hari enggak menghubunginya, mulailah menghubunginya di waktu jam makan siang. Di waktu ini banyak orang yang memegang gawai dan memeriksa sosial media mereka. Ya, jika kamu menghubunginya ketika jam makan siang, sudah pasti dia akan merespon chat kamu.

2. Sehari setelah dia mengirim pesan ke kamu

Enggak perlu buru-buru balas pesannya (Foto: Pexels/Roman Pohorecki)

Lampu hijau banget jika dia yang menghubungi kamu dulua. Eits, tapi sabar dulu. Jangan langsung balas pesan singkatnya. Buat dia penasaran, acuhkan pesan yang ia kirim selama 24 jam. Kalau perlu lebih lama lagi. Dia akan merasa penasaran denganmu, dan bisa berlanjut mengirimi kamu pesan.

3. Waktu jam makan malam saat weekday

Usai makan malam, dia pasti akan memegang ponsel(Foto: Pexels/bruce mars)

Sepulang kerja, mantan kamu pasti lelah. Dia akan menyantap makan malamnya, kemudian bersantai sambil memegang ponsel. Di saat ini pikiran dia akan tenang. Berbalas pesan singkat denganmu tentu enggak akan ia tolak. Berbeda ketika weekend, bisa jadi dia sibuk jalan-jalan.

4. Ketika kamu menemukan alasan tepat!

Perlu enggak sih kembali menghubungi mantan? (Foto: Pexels/kaboompics.com)

Pikir-pikir dulu sebelum kembali mengiriminya pesan singkat. Harus enggak sih kamu berbuat begitu? Kalau kamu memang sudah yakin untuk membuatnya kembali, langsung hubungi dia. Enggak perlu mengirim pesan yang aneh-aneh. Cukup tanyakan kabarnya, ia pasti akan memberikan respon.

Sahabat Merah Putih, kembali mengiriminya pesan bisa membuka peluang kamu untuk balikan sama dia. Tapi kembali lagi. Pesan singkat enggak terasa nyata. Jika kamu dewasa, atur pertemuan dengannya. Berbicara langsung akan semakin menghidupkan kembali benih-benih cinta. (ikh)

Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.
Bagikan