Buku Terbaru Angelina Jolie Ajak Anak Kenali Haknya

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 19 Oktober 2021
Buku Terbaru Angelina Jolie Ajak Anak Kenali Haknya
Jolie menulis sebuah buku inspiratif dan menyentuh bagi kaum muda untuk memahami HAM. (amnesty.org)

AKTRIS Angelina Jolie telah lama melibatkan diri dalam berbagai gerakan untuk memperjuangan hak asasi manusia. Baru-baru ini, bintang Hollywood tersebut mengambil langkah untuk membawa pengetahuan tentang hak asasi itu kepada kaum muda di mana-mana.

Cara Jolie menyebarkan pengetahuan mengenai hak asasi tersebut yaitu dengan ambil bagian sebagai penulis buku untuk anak-anak. Bersama dengan Amnesty International dan penulis Geraldine Van Bueren, Jolie menulis sebuah buku inspiratif dan menyentuh bagi kaum muda yang berisi potongan-potongan kecil, studi kasus, dan undang-undang bagi anak-anak untuk memahami hak asasi manusia (HAM) dan mengetahui hak mereka sendiri.

BACA JUGA:

Angelina Jolie akan Buat Program Women for Bees di Kamboja pada 2022

Buku itu dengan cepat menjadi nomor satu dalam rilis baru di Amazon, dan banyak orang menyukainya. Seorang pengulas mengatakan, “Buku yang bagus tentang topik ini. Harus ada di setiap daftar bacaan sekolah.”

Aktivis hak asasi manusia Malala Yousafzai mengatakan, "Buku ini adalah panduan bagi setiap anak muda yang percaya pada dunia yang lebih baik untuk semua." Sementara itu, pemerhati lingkungan Greta Thunberg berkata, "Ini merupakan buku yang sempurna untuk kaum muda yang peduli dengan dunia dan ingin membuat perbedaan."

buku angelina jolie
Buku itu dengan cepat menjadi nomor satu dalam rilis baru di Amazon. (amnesty.org)

Buku ini diciptakan sebagai sumber daya bagi anak-anak dan remaja untuk belajar tentang hak-hak mereka. Sebegai bekal, buku itu memberdayakan remaja untuk berbicara menentang ketidakadilan.

Know Your Rights and Claim Them menjelaskan apa itu hak anak, membekali kaum muda dengan pengetahuan yang mereka butuhkan untuk melindungi diri mereka sendiri dan orang lain, dan menunjukkan bagaimana pemerintah gagal menegakkan komitmen mereka terhadap hak-hak anak. Itu ditulis bekerja sama dengan Profesor Geraldine Van Bueren QC, salah satu perancang asli Konvensi PBB tentang Hak Anak.

Seperti diberitakan situs Amnesty International, Jolie mengatakan, “Jika pemerintah menepati janji mereka, dan jika semua orang dewasa menghormati hak-hak anak, buku ini tidak diperlukan. Anak-anak memiliki hak seperti halnya orang dewasa dan mereka harus memiliki kekuatan dan hak pilihan untuk menuntutnya."

Dia menambahkan, Know Your Rights and Claim Them merupakan buku yang sebagian orang dewasa tidak ingin anak-anak baca, karena akan membekali generasi muda dengan pengetahuan untuk membela hak mereka dan hak orang lain.

angelina jolie
Buku tersebut ditulis melalui konsultasi dengan para aktivis muda di seluruh dunia. (ali2day.com)

“Pemerintah berjanji untuk melindungi hak-hak anak pada tahun 1989, tapi banyak dari mereka masih gagal mendengarkan suara anak-anak. Di beberapa negara, anak perempuan berusia sembilan tahun dipaksa menikah. Secara global, lebih dari 61 juta anak tidak bersekolah dan, pada 2019, satu dari enam anak hidup dalam kemiskinan ekstrem – jumlah yang meningkat secara signifikan selama pandemi. Saatnya untuk mengingatkan dunia akan komitmennya terhadap hak-hak anak,” ujarnya.

Jolie juga mengunggah foto-foto ke Instagram-nya membahas betapa terinspirasinya dia oleh orang-orang muda yang berjuang untuk hak asasi manusia, “Dari melindungi lingkungan hingga melawan ketidaksetaraan dan diskriminasi, mereka melangkah untuk melakukan pekerjaan yang seharusnya dilakukan orang dewasa, tetapi sejauh ini gagal melakukannya."

Dia juga mengatakan, buku tersebut ditulis melalui konsultasi dengan para aktivis muda di seluruh dunia, dan ditujukan untuk mereka, dan semua anak muda yang berjuang untuk hak-hak mereka secara global.(aru)

#Selebritas #Angelina Jolie
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan