MerahPutih.com - Upaya mentransformasi sepak bola Indonesia dimulai. Presiden Joko Widodo akan menerima Presiden FIFA Gianni Infantino di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/10) siang.
Dari informasi yang dihimpun, pertemuan keduanya tersebut dijadwalkan pukul 12.00 WIB.
Baca Juga:
FIFA dan AFC Berkomitmen Bantu Perbaiki Tata Kelola Sepak Bola Indonesia
"Rencananya Bapak Presiden akan menerima Presiden FIFA," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden Bey Triadi Machmudin kepada wartawan.
Jokowi sendiri sempat menyampaikan soal rencana kedatangan Gianni ke Indonesia. Mereka akan membahas transformasi sepakbola di Indonesia.
Jokowi juga menuturkan FIFA tidak mengenakan sanksi terhadap sepakbola Indonesia seusai Tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Hal itu juga tertulis dalam surat FIFA yang diterima Jokowi.
Baca Juga:
Tindaklanjuti Surat Balasan FIFA, Presiden Jokowi akan Bentuk Tim Baru
Surat itu merupakan tindak lanjut komunikasi Jokowi dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, pada Senin (3/10).
FIFA kemudian mengirim surat balasan ke Jokowi, yang salah satunya pemberitahuannya tidak ada sanksi bagi sepakbola Indonesia.
Sebelumnya, Erick Thohir juga sudah bertemu Gianni Infantino di Doha, Qatar, pada 5 Oktober 2022. Dalam pertemuan itu, Gianni menyebut FIFA siap mendukung sepak bola Indonesia. (Knu)
Baca Juga: