Bolehkan Jualan Baju Bekas Impor Sementara, Pemerintah Fokus Kejar Penyelundup Mendag Zulkifli Hasan dan Menkop UKM Teten Masduki mendatangi Pasar Senen, Jakarta Pusat pada Kamis (30/3). (Foto: MP/Asropih)

MerahPutih.com - Angin segar datang bagi pedagang pakaian bekas impor atau thrifting di Pasar Senen dan pengecer lainnya. Sebab, pemerintah mengizinkan para pedagang thrifting berjualan untuk sementara waktu.

Hal tersebut dikatakan Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) usai berdiskusi dengan pihak terkait selama 1 jam 30 menit di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Kamis (30/3).

"Kami menjamin bapak-bapak boleh tetap berdagang sampai habis dagangannya. Maka silakan yang dagang, stoknya silakan (jualan) sampai habis," kata Zulhas ketika sesi dialog dengan pedagang thrifting Pasar Senen di lantai 4 Blok III, Pasar Senen, Jakarta Pusat, Kamis (30/3).

Baca Juga:

Datang ke Pasar Senen, Zulhas Bolehkan Jualan Pakaian Bekas Impor Sampai Stok Habis

Menurut Zulhas, fokus pemerintah saat ini mengejar atau menangkap orang yang melakukan penyelundupan barang bakas impor ke Indonesia dengan jalur ilegal. Maka dari itu, lanjut dia, pihaknya meminta Polri untuk menangkap pelaku penyelundupan pakaian bekas.

"Kami meminta kepada penegak hukum sekali lagi aparat penegak hukum di mana pun berada, kita kejar pelaku penyeludupannya itu dulu yang pertama, sampai teman-teman ini stoknya habis, silahkan sampai habis," tuturnya.

Baca Juga:

Mendag Sebut Pakaian Bekas Impor Sudah Kuasai 31 Persen Pasar Indonesia

Mengenai penjualan barang bekas impor di Indonesia, ucap Zulhas, pihaknya bakal mendiskusikan nasib ke depannya. Pasalnya dalam aturan, pakaian bekas impor itu melanggar.

"Kami akan diskusi lanjutan nanti bagaimana teman-teman jalan keluarnya agar dagangannya tambah bagus rezekinya tambah baik," tutupnya.

Diketahui, Kehadiran Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) bersama Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki di Pasar Senen didampingi oleh anggota DPR RI Komisi VII Adian Napitupulu.(Asp)

Baca Juga:

Polri Fokus Tutup Jalur Laut Hentikan Pakaian Bekas Impor

Penulis : Asropih Asropih
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Anies Abadikan Tokoh Betawi sebagai Nama Jalan di Jakarta
Indonesia
Anies Abadikan Tokoh Betawi sebagai Nama Jalan di Jakarta

Pemprov DKI mengabadikan sejumlah tokoh Betawi sebagai nama jalan, gedung dan zona khusus dalam rangka menjadikan Jakarta sebagai kota yang semakin menghargai budaya dan sejarah.

Densus 88 Temukan Dua Bom saat Geledah Rumah Simpatisan ISIS di Yogyakarta
Indonesia
Densus 88 Temukan Dua Bom saat Geledah Rumah Simpatisan ISIS di Yogyakarta

Densus 88 Anti Teror terus mengembangkan jaringan simpatisan ISIS yang ditangkap di Yogyakarta.

Besaran UMP DKI Jakarta Usulan Apindo, Kadin dan Pekerja
Indonesia
Besaran UMP DKI Jakarta Usulan Apindo, Kadin dan Pekerja

Dalam Permenaker, ditentukan bahwa kenaikan UMP 2023 maksimal 10 persen.

Kapolri Sindir Anak Buahnya Suka Ghosting Laporan dari Masyarakat
Indonesia
Kapolri Sindir Anak Buahnya Suka Ghosting Laporan dari Masyarakat

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sedang melakukan pembenahan besar-besaran di internal kepolisian.

Pekerja Migran Indonesia Diminta Jadi Duta Penempatan Prosedural
Indonesia
Pekerja Migran Indonesia Diminta Jadi Duta Penempatan Prosedural

Pemerintah dapat memberikan perlindungan kepada PMI, mulai dari sebelum, selama, hingga pulang bekerja dari negara penempatan.

Warga Keluhkan Tak Dapat BLT BBM, Gibran Tak Bisa Berbuat Banyak
Indonesia
Warga Keluhkan Tak Dapat BLT BBM, Gibran Tak Bisa Berbuat Banyak

Ribuan warga mengeluhkan penyaluran BLT BBM tidak merata di Kota Solo. Keluhan dilakukan di kantor kelurahan.

DPR Desak Kemenhub Atasi Kenaikan Tarif Pesawat
Indonesia
DPR Desak Kemenhub Atasi Kenaikan Tarif Pesawat

Anggota Komisi V DPR RI, Sigit Sosiantomo, meminta Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencarikan solusi untuk mengatasi mahalnya harga tiket pesawat terbang belakangan ini.

Mahfud MD soal Vonis Sambo: Semoga Ada Kabar Baik untuk Pencari Keadilan
Indonesia
Mahfud MD soal Vonis Sambo: Semoga Ada Kabar Baik untuk Pencari Keadilan

"Mudah-mudahan beritanya baik bagi kita semua, bagi pencari keadilan dan bagi mereka yang menolak kesewenang-wenangan, penyalahgunaan jabatan dan sebagainya," ujarnya.

Presiden Jokowi Buka Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo
Indonesia
Presiden Jokowi Buka Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo

Dalam sambutannya, Jokowi mengucapkan terima kasih dan merasa terhormat bisa menghadiri acara Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah.

Rumah Rafael Alun Trisambodo Disita
Indonesia
Rumah Rafael Alun Trisambodo Disita

"Objek jual beli rumah dimaksud informasi yang kami peroleh saat ini, sudah dilakukan penyitaan oleh tim penyidik," tutur Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat (12/5).