Bojan Hodak Ungkap Kesiapan Fisik dan Mental Skuad Persib Menghadapi Persija
Beckham Putra Nugraha dalam sesi latihan Persib, Selasa (5/3). (persib.co.id)
MerahPutih.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyebut skuad asuhan dalam kondisi siap untuk menghadapi Persija Jakarta pada Sabtu (9/3). Laga pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat.
Tercatat hanya Ryan Kurnia yang bermasalah sehingga tidak menjalani latihan secara penuh, Selasa (5/3). Ryan Kurnia mendapat program latihan khusus untuk pemulihan cedera yang dialaminya.
Baca Juga:
Persija Ditunggu Persib, Thomas Doll Sampaikan Pesan Khusus ke Pemain
Ryan mengalami cedera saat Persib menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu, 3 Maret 2024.
"Hari ini hanya Ryan Kurnia yang berlatih separuh sesi karena dia mendapat benturan di laga sebelumnya. Pemain lainnya berlatih dengan normal," kata Bojan.
“Mereka (semua pemain) sudah siap untuk bermain di laga berikutnya melawan Persija.”
Kesiapan skuad Persib tak hanya secara fisik, tetapi juga mental. Motivasi Ciro Alves dkk. bagus menatap pertandingan derbi Indonesia penuh gengsi melawan Persija.
“Bagi saya sebagai pelatih, ini jadi lebih mudah. Saya tidak perlu untuk memotivasi lagi pemain. Mereka semua ingin bermain," jelas Bojan.
Baca Juga:
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Jalani Penyembuhan di Italia, Federico Barba Dinantikan untuk Tampil saat Persib Vs Dewa United
Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Bersaing dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
Bos Persija Ikut Senang Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025
Libur yang Menyenangkan bagi Marc Klok dan Eliano Reijnders, Pemain Persib Kini Lebih Fresh Jelang Hadapi Dewa United
Bek Persija Rizky Ridho Tidak Pernah Membayangkan Golnya Masuk Nominasi Puskas Award 2025
Rizky Ridho Bocorkan Rahasia di Balik Gol Jarak Jauh yang Tembus Nominasi FIFA Puskas Award 2025
Gol Tengah Lapangan Rizky Ridho ke Gawang Arema FC Resmi Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025, Netizen +62 Siap-Siap Dukung Lewat Voting FIFA.com
Persib Bandung Didenda hingga 115 Juta atas 3 Pelanggaran, Berdasarkan Sidang Komdis pada 6 November
Biar Maksimal Hadapi Persija 20 November Nanti, Persik Kediri Antisipasi ‘Gangguan’ Hujan
Manajemen Persib Bandung Enggan Buru-buru Perpanjang Kontrak Bojan Hodak yang Disebut sebagai Kandidat Pelatih Timnas Indonesia