Berlangsung Sengit, Timnas Indonesia U-19 Imbang Lawan Thailand di Piala AFF 2022

Mula AkmalMula Akmal - Rabu, 06 Juli 2022
Berlangsung Sengit, Timnas Indonesia U-19 Imbang Lawan Thailand di Piala AFF 2022
Ronaldo Kwateh. (PSSI)

MerahPutih.com - Timnas Indonesia U-19 gagal meraih kemenangan di pertandingan ketiga grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/7) malam WIB.

Berhadapan dengan Timnas Thailand U-19, Garuda Nusantara hanya mampu bermain imbang tanpa gol, 0-0.

Baca Juga:

Timnas Indonesia U-19 Libas Brunei 7-0 di Piala AFF 2022

Di babak pertama, Timnas Indonesia U-19 tampil dominan. Peluang pertama didapat lewat Ronaldo Kwateh.

Namun, bola chip yang dilepaskan Kwateh masih bisa ditinju kiper Thailand U-19, Narongsak Naengwongsa. Sebelumnya, bola tersebut melewati kepala Narongsak.

Thailand U-19 kemudian membalas tekanan tersebut lewat Thawatchai Inprakhon. Beruntung tendangan pemain bernomor punggung 3 itu masih menyamping di sebelah kanan gawang Timnas Indonesia U-19 yang dikawal Cahya Supriadi.

Timnas Indonesia U-19 kembali mempunyai peluang. Kali ini tendangan bebas Marselino Ferdinan pada menit 20 masih bisa ditepis Narongsak Naengwosa.

Kans Timnas Indonesia U-19 membobol gawang Thailand U-19 kembali terbuka pada pertengahan babak pertama. Hanya saja tendangan Ferdiansyah Cecep Surya di dalam kotak penalti masih menyamping tipis di kiri gawang Thailand U-19.

Baca Juga:

Jadwal Siaran Langsung Piala AFF U-19 Senin (4/7): Indonesia Vs Brunei

Memasuki akhir babak pertama Timnas Indonesia U-19 harus kehilangan Marselino Ferdinan karena cedera. Dia digantikan oleh Muhammad Ferrari.

Keluarnya Marselino Ferdinan cukup memengaruhi permainan tim Merah-Putih di sisa pertandingan. Timnas Indonesia U-19 memang masih mendapat beberapa peluang di babak kedua, tetapi tidak sedominan seperti di 45 menit pertama.

Sementara itu, Thailand U-19 juga beberapa kali sempat membuat ancaman ke pertahanan Timnas Indonesia U-19. Hingga akhir laga skor 0-0 untuk kedua tim tidak berubah.

Dengan hasil ini Timnas Indonesia U-19 untuk sementara menempati peringkat keempat dengan 5 poin dari tiga pertandingan. Peringkat pertama ditempati Vietnam U-19 (7 poin, 3 laga) lalu diikuti Thailand U-19 (7 poin, 3 laga), dan Myanmar U-19 (6 poin, 3 laga). (*/Bolaskor.com)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA] Beli Tiket Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 Mesti Selfie Pakai KTP

#Breaking #Piala AFF #Thailand #Timnas U-19
Bagikan
Ditulis Oleh

Mula Akmal

Bagikan