PENYEDIA layanan wisata Travel Trip bersama merahputih.com Sabtu (15/8), melakukan perjalanan dan mengeksplorasi kawasan wisata Hutan Pinus Pengger di Bantul, Yogyakarta.
Kawasan Wisata Pinus Pangger sangat dikenal dengan keindahan alamnya yang asri, banyak pohon pinus yang menjulang tinggi, menjadikannya tempat dengan suasana teduh dan sangat indah.
Baca juga:
Namun, selain menawarkan pemandangan hutan pinus yang sangat indah dan asri, di Pinus Pangger juga terdapat sejumlah spot unik nan instagramable.
Hal ini yang membuat Travel Trip menjadikan Hutan Pinus Pangger sebagai salah satu tujuan lokasi wisata di Yogjakarta.
"Pemilihan tempat ini (pinus pengger) karena memiliki sejumlah spot istagramable yang keren, suasana alamnya juga asri, serta akses jalurnya bisa dilalui dengan bus besar. selain itu lokasinya juga berdekatan dengan beberapa destinasi wisata lain, seperti Goa Pindul, Heha Skyview dan sebagainya," ucap Ryan Adinoe Pratama, owner Travel Trip saat ditemui merahputih.com.Setelah tim merahputih.com bersama Travel Trip mengeksplorasi wisata Hutan Pinus Pengger, berikut ini adalah beberapa spot instagramable yang sangat keren dan pastinya akan membuat followers instagram kamu iri.
1. Spot Tangan Unik
Di spot yang satu ini wisatawan hanya boleh berfoto maksimal tiga orang saja. Spot yang satu ini terbilang sangat unik, berupa rotan yang dibentuk sedemikian rupa hingga menyerupai sebuah tangan yang terbuka.
Menariknya, latar belakang pada spot ini sangat mengagumkan, karena langsung menghadap ke berbagai bukit di Yogyakarka. Tak ayal jika spoot yang satu ini cukup jadi favorit wisatawan.
2. Spot Tangan Unik 2
Selain spot tangan terbuka, pada hutan Pinus Pengger juga terdapat spot tangan unik lainnya, yakni sebuah instalasi seni berbentuk tangan yang tengah mengacungkan jempol atau 'sip'.
Pada spot yang satu ini disediakan tangga untuk berfoto. Jadi kamu akan terlihat seperti tengah berada di dalam genggaman tangan tersebut.
Baca juga:
Menjelajah Wisata Kawah Putih di Era New Normal Bersama Travel Trip
3. Spot Tebing Unik

Pada spot ini terdapat sebuah jalan setapak berbentuk huruf U yang bertuliskan Pinus Pengger. Selain itu terdapat pula instalasi seni dari rotan yang menjadi pemanis spot yang satu ini. Tak heran jika banyak pasangan kekasih yang berfoto di spot tebing unik.
4. Spot Instalasi Seni Unik

Di antara banyaknya instalasi seni di Hutan Pinus Pengger, spot yang satu ini cukup banyak diminati. Karena bentuknya yang menyerupai sebuah lorong unik nan instagramable.
Spot ini sangat cocok untuk para pasangan muda yang ingin melakukan foto prewed, atau sekadar foto couple saja. Para jomlo jangan sedih, karena tak kalah keren juga bila kamu berfoto sendirian di spot yang satu ini.Nah untuk kamu yang ingin berfoto instagramble di Hutan Pinus Pengger, kamu bisa menggunakan penyedia layanan wisata Travel Trip.
Karena Travel Trip menyediakan cukup banyak tujuan perjalanan wisata dengan harga yang terjangkau. Untuk informasi lebih lengkapnya kamu bisa mengunjungi akun instagram @Traveltrip_id. (Ryn)
Baca juga:
Menelusuri The Great Asia Africa Bersama Travel Trip, Sensasi 7 Negara di Lembang