Merawat Ingat
Bandara Soetta Tutup Sementara Penerbangan ke Tiongkok Menutup sementara aktivitas penerbangan guna mencegah penularan COVID-19. (Foto: Unsplash/John McArthur)

PANDEMI COVID-19 membuat beberapa aktivitas ditutup sementara, termasuk Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang menutup layanan penerbangan dari Jakarta ke Tiongkok, pada Februari 2020 lalu. Langkah ini dilakukan untunk mencegah penyebaran COVID-19. Penerbangan terakhir dari Jakarta ke Tiongkok adalah Maskapai China Eastern MU 5070 tujuan Pudong Shanghai, Tiongkok.

Kala itu, Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan perseroan telah melakukan koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan terkait dengan keputusan ini.

“Kami telah mempersiapkan hal ini dengan seluruh pemangku kepentingan, terutama seluruh maskapai yang melayani penerbangan rute Jakarta-Tiongkok dan sebaliknya. Kami harapkan penghentian penerbangan sementara waktu ini dapat dipahami oleh seluruh pihak,” ujarnya.

Bandara di bawah naungan AP II yang melayani penerbangan reguler atau berjadwal ke Tiongkok hanya Soekarno-Hatta.

Baca juga:

Polisi Kawal Kedatangan Jenazah Azyumardi Azra di Bandara Soetta

Bandara Soetta Tutup Sementara Penerbangan ke Tiongkok
Pandemi COVID-19 membuat beberapa aktivitas dihentikan sementara. (Foto: Unsplash/Ashim D’Silva)

“PT Angkasa Pura II sangat mendukung upaya pencegahan masuknya virus corona. Di Soekarno-Hatta telah dioperasikan thermal scanner (pemindai suhu tubuh), dan dilakukan ‘surveillance syndrome’ guna mengidentifikasi apabila ada penumpang pesawat yang terjangkit virus corona,” katanya dilansir ANTARA.

Maskapai yang melayani penerbangan dari dan ke Tiongkok adalah Air China, China Southern, Garuda Indonesia, Batik Air, Lion Air, Xiamen, China Eastern, Sriwijaya Air, dan Federal Express.

Baca juga:

KA Bandara Soetta Kembali Beroperasi

Bandara Soetta Tutup Sementara Penerbangan ke Tiongkok
PT Angkasa Pura II telah berkoordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan terkait keputusan tersebut. (Foto: Unsplash/Suhyeon Choi)

“Ada sekitar 16-20 slot penerbangan per hari yang ‘idle’ (tidak dijalankan) karena penerbangan dari dan ke China ditutup sementara, di mana ini menjadi peluang baru bagi Soekarno-Hatta untuk dapat memperluas konektivitas penerbangan ke negara lain atau memaksimalkan rute yang telah ada saat ini,” ucapnya.

Ia menuturkan pasar yang bisa digarap dengan adanya ruang lebih ini adalah rute Asia Selatan seperti India, Pakistan, Maladewa, Srilanka, Nepal, lalu wilayah lain yakni Turki dan Australia. (and)

Baca juga:

Bandara Soetta Catat 63 639 Penumpang Terbang saat Natal

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Marvel Rilis Trailer Baru untuk ‘Ant-Man and the Wasp: Quantumania’
ShowBiz
Marvel Rilis Trailer Baru untuk ‘Ant-Man and the Wasp: Quantumania’

Sekuel Ant-Man akan kembali dibintangi beberapa aktor dari film sebelumnya.

Jutaan Aplikasi Terbengkalai akan Dihapus dari Play Store dan App Store
Hiburan & Gaya Hidup
Hei Perempuan, Ini Hormon yang Ada di Dalam Tubuh Kamu
Fun
Hei Perempuan, Ini Hormon yang Ada di Dalam Tubuh Kamu

Hormon merupakan zat kimia yang diproduksi oleh sistem endokrin dalam tubuh.

Pilihan Cushion Bagi Kulit Wajah Kering dan Berminyak
Hiburan & Gaya Hidup
Pilihan Cushion Bagi Kulit Wajah Kering dan Berminyak

Perlu cermat memilih chusion agar tak membuat riasan menjadi sering touch up.

Masih Banyak Orang Indonesia Keliru saat Menyikat Gigi
Fun
Masih Banyak Orang Indonesia Keliru saat Menyikat Gigi

Tidak sedikit orang yang masih keliru dengan cara melakukannya dengan benar.

EVO Japan 2023 Resmi Digelar Luring
Fun
EVO Japan 2023 Resmi Digelar Luring

Para atlet bertatap muka di depan kabin arcade untuk bertarung satu lawan satu.

Lana Del Rey Segera Rilis Single dan Studio Album Terbaru
ShowBiz
Lana Del Rey Segera Rilis Single dan Studio Album Terbaru

Lana Del Rey baru saja mengumumkan tentang rencana rilis studio albumnya yang kesembilan.

Kahitna Ultah, Lagu Bapernya Terngiang Sepanjang Masa
ShowBiz
Kahitna Ultah, Lagu Bapernya Terngiang Sepanjang Masa

Liriknya selalu menampilkan tema cinta

'Street Fighter: Duel' Datang ke Android dan iOS 28 Februari 2023
Fun
'Street Fighter: Duel' Datang ke Android dan iOS 28 Februari 2023

Street Fighter: Duel ramaikan mobile gaming.

Quiet Quitting di Dunia Kerja, Kamu Pernah Mengalaminya?
Fun
Quiet Quitting di Dunia Kerja, Kamu Pernah Mengalaminya?

Istilah untuk menggambarkan kebiasaan seseorang yang bekerja sesuai porsinya.