Balik ke Vietnam, Philippe Troussier Cari Komposisi Terbaik untuk Melawan Timnas Indonesia

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 19 Februari 2024
Balik ke Vietnam, Philippe Troussier Cari Komposisi Terbaik untuk Melawan Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier. (VFF)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier akan kembali ke Vietnam pada 21 Februari 2024. Ia akan menjalankan tugasnya lagi sebagai pelatih jelang pertandingan melawan Indonesia.

Vietnam akan bertemu Indonesia dua kali di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027 putaran kedua.

Golden Star Warriors akan dijamu Garuda lebih dahulu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 21 Maret, sebelum gantian bertindak sebagai tuan rumah lima hari kemudian.

Baca Juga:

Jay Idzes Main Penuh, Venezia Gagal Menang atas Modena

Di pertemuan terakhir di Piala Asia 2023, Vietnam kalah 0-1 dari Indonesia lewat gol penalti Asnawi Mangkualam Bahar.

“Rencananya, pada 21 Februari mendatang, pelatih asal Prancis itu akan berada di Hanoi untuk mempersiapkan tim Vietnam dalam dua laga penting mendatang melawan Indonesia di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis Tuoitre.

“Meski pelatih Philippe Troussier belum berada di Vietnam, para asistennya membagi waktu untuk menyaksikan pertandingan-pertandingan penting di babak 9 V-League 2023-2024 selama dua akhir pekan terakhir, guna menemukan faktor-faktor baru.”

Media tersebut menjelaskan bahwa Philippe Troussier akan langsung menyaksikan pertandingan putaran 10 V-League 2023-2024 yang berlangsung pada 23 dan 24 Februari. Ia ingin mengecek sekaligus mencari pemain yang berpotensi membantu skuad.

Baca Juga:

Rekap Pemain Abroad Indonesia: Ivar Jenner, Sandy Walsh, Marselino Raih Kemenangan

“Tim Vietnam kalah 0-1 dari Indonesia di Piala Asia 2023. Oleh karena itu, mempersiapkan personel dan rencana baru menjadi hal yang harus diperhatikan pelatih Philippe Troussier untuk bisa memenangkan 2 laga ulang dengan lawan di Piala Asia 2023 pada Babak Kualifikasi Kedua Piala Dunia 2026.”

Seperti dilaporkan, Timnas Vietnam akan mempersiapkan diri mulai 13 Maret 2024.

#Vietnam #Timnas #Kualifikasi Piala Dunia #Piala Asia
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Ada Kesepakatan, Ajak Rekrut Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes dengan Kontrak hingga Juni 2029
Maarten Paes sempat dikait-kaitkan dengan Persib Bandung.
Frengky Aruan - 2 jam, 18 menit lalu
Ada Kesepakatan, Ajak Rekrut Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes dengan Kontrak hingga Juni 2029
Olahraga
Ekspektasi terhadap Timnas Futsal di Piala Asia Futsal 2026 Tinggi, Pelatih Hector Souto: Kadang Tidak Sesuai Kenyataan
Ekspektasi publik muncul tidak lepas dari status Indonesia sebagai tuan rumah.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Ekspektasi terhadap Timnas Futsal di Piala Asia Futsal 2026 Tinggi, Pelatih Hector Souto: Kadang Tidak Sesuai Kenyataan
Olahraga
Timnas Bulgaria Akan Tampil di Indonesia dalam FIFA Series, Legenda: Perjalanan Abnormal, Menguntungkan secara Finansial
Legenda sepak bola Bulgaria, Rosen Kirilov mengomentari tim nasional, termasuk agenda yang akan dijalani, yaitu FIFA Series 2026.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Timnas Bulgaria Akan Tampil di Indonesia dalam FIFA Series, Legenda: Perjalanan Abnormal, Menguntungkan secara Finansial
Olahraga
John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Fajar Fathurrahman Berharap ‘Dilirik’
Fajar Fathurrahman mencatatkan debutnya bersama Persija melawan Madura United, yang disaksikan John Herdman.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Fajar Fathurrahman Berharap ‘Dilirik’
Indonesia
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Hetifah meminta PSSI berhenti menjadikan pergantian pelatih sebagai "obat darurat" setiap kali target gagal tercapai
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Olahraga
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Alexander Dimitrov pernah menjadi pemain Persipura Jayapura. Selain itu, asisten pelatih Persipura dan Timnas Indonesia.
Frengky Aruan - Selasa, 20 Januari 2026
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Olahraga
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Pemain berpengalaman Timnas Bulgaria akan diparkir.
Frengky Aruan - Selasa, 20 Januari 2026
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Olahraga
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Pada edisi 2026, Indonesia ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah yang akan menampilkan Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Olahraga
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
FIFA mengumumkan sebanyak 48 tim dari enam konfederasi akan berkompetisi di FIFA Series 2026.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
Olahraga
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Saddil Ramdani juga menyampaikan harapan menyusul penunjukan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Bagikan