Kecantikan

Baiknya Asam Stearat untuk Kulit

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 28 November 2022
Baiknya Asam Stearat untuk Kulit
Kandungan dalam sebuah produk skincare tentu menjadi pertimbangan penting. (foto: pexels.com_karolina grabowska)

SELAIN harga, kandungan dalam suatu produk perawatan kulit tentunya menjadi faktor penting pada saat ingin membelinya. Terlebih kandungan tersebut tidak membahayakan dan cocok untuk digunakan semua jenis kulit. Salah satunya ialah kandungan asam stearat, yang nyatanya baik untuk tubuh.

Dalam beberapa tahun terakhir, seperti disebut TheList, AHA dan BHA booming di dunia kecantikan. Asam yang dikenal sebagai asam alfa hidroksi dan asam beta hidroksi terkelupas tanpa scrub fisik. Keduanya bisa menghilangkan bintik hitam dan hiperpigmentasi, meningkatkan laju pergantian sel, melepaskan kulit mati, dan memperlihatkan kulit yang lebih bercahaya.

BACA JUGA:

Manfaat AHA bagi Kulitmu


Terlepas dari kandungan AHA dan BHA, apabila keduanya digunakan terlalu sering, nyatanya bisa membuat kulit menjadi rusak. Pengelupasan kulit terlalu banyak bisa membuat iritasi, berjerawat, dan membuat kulit menjadi lebih sensitif. Namun, apabila sudah terjadi demikian, kamu bisa memperbaikinya dengan berfokus pada pelembapan dan hidrasi untuk membuat kulit kamu sehat kembali, yaitu dengan menggunakan asam stearat. Asam ini bisa membantu penyembuhan.

asam stearat
Asam stearat bisa membuat kulit menjadi terhidrasi. (foto: pexels.com_shiny diamond)



Asam stearat merupakan asam lemak jenuh yang dapat ditemukan di berbagai lemak tumbuhan dan hewan. Hal ini tercipta secara alami. Asam ini bisa membantu menghidrasi kulit, memungkinkan minyak dan air dalam perawatan kulit untuk bercampur, meningkatkan tekstur produk perawatan kulit, dan membuatnya lebih mudah untuk diaplikasikan. Tidak hanya itu, asam stearat juga membantu memperbaiki penghalang kulit wajah berkat kemampuannya dalam menjaga kelembapan kulit.

Asam stearat membentuk penghalang dan pelindung kulit yang tidak mengganggu keseimbangan minyak alami kulit. Tidak hanya itu, asam stearat juga bisa menghilangkan minyak berlebih serta kotoran, bakteri hingga minyak. Bagi kamu yang memiliki jenis wajah yang sensitif, tenang saja. Hal tersebut dikarenakan asam stearat cocok untuk digunakan oleh semua jenis kulit. Asam stearat bisa membantu mengatasi iritasi dan kerusakan yang terjadi pada kulit.

BACA JUGA:

AHA vs BHA, Mana yang Baik untuk Eksfoliasi




Menggunakan produk berkandungan asam stearat menjadi pilihan yang tepat untuk menenangkan kulit yang mudah bereaksi. Asam stearat juga bisa menahan air dan mengisi kembali minyak alami kulit dan melembapkan kulit kering, terutama pada saat kamu berada di tempat dengan cuaca yang dingin.

asam stearat
Asam stearat aman untuk digunakan oleh semua jenis kulit. (foto: pexels.com_shiny diamond)




Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk menggunakan produk dengan asam stearat?(Yos)

BACA JUGA:

Yuk Cek 3 Produk Skincare Terbaik yang Sedang Hits di Media Sosial!

#Kecantikan
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan