Badai Tropis Erika Luluhlantakan Beberapa Daerah di Kepulauan Karibia

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Sabtu, 29 Agustus 2015
Badai Tropis Erika Luluhlantakan Beberapa Daerah di Kepulauan Karibia
Badai Tropis Erika (foto: screenshot npr)

MerahPutih Internasional - Belum lama ini Badai Tropis Erika dikabarkan telah meluluhlantakan beberapa daerah di Kepulauan Karibia.

Selain menghancurkan jalan-jalan di Karibia, badai ganas itu juga menewaskan sedikit 20 orang dan menyebabkan 31 orang lainnya hilang usai bencana tersebut, ujar pihak berwenang setempat.

Sementara itu di Haiti satu orang tewas di daerah utara Port-au Princie, dan sedikitnya 4 orang lainnya tewas dalam kecelakaan lalu lintas yang diakibatkan oleh Badai Tropis Erika, seperti yang dilansir dari abcnews.

Di daerah Santiago de Cuba sendiri Badai Tropis Erika yang disertai dengan hujan lebat itu juga menghantam wilayah tersebut sekitar 2 jam, ditengah kekeringan panjang yang melanda daerah itu, tapi hantaman badai itu tak menimbulkan banjir atau kerusakan lainnya.

Akibat dari Badai Tropis Erika itu, badan penanggulangan bencana Kepulauan Karibia yang berbasi di Barbados mengabarkan, jika beberapa pelabuhan ditutup dan beberapa warga dikabarkan terisolasi oleh banjir dan tanah longsor. 

Baca juga:

Sex Toys Ditemukan di Rumah Penembak Jurnalis AS

Keluarga Pelaku Penembakan Jurnalis AS Minta Maaf

Pelaku Penembakan Jurnalis AS Bunuh Diri

Wartawan Amerika Tewas Ditembak Saat Siaran Langsung

#Kepulauan Karibia #Bencana Alam
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special
Bagikan