Anies Pastikan Masih Cari Calon Pendamping di Pilpres 2024

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Minggu, 26 Maret 2023
Anies Pastikan Masih Cari Calon Pendamping di Pilpres 2024
Anies Baswedan. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dimulai pada 19 Oktober sampai dengan 25 November 2023.

Sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu), pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Baca Juga:

Koalisi 3 Partai Usung Anies Teken Piagam Kesepakatan

Saat ini, terdapat 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga, pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.

Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan Untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan mengakui kedekatannya dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Kalau bicara dekat, dari dulu memang dekat. Insya Allah selalu dekat di hati," katanya usai buka puasa bersama di Tower NasDem, Jakarta, Sabtu malam.

Anies merupakan bacapres yang diusung tiga partai politik yakni NasDem, Demokrat dan PKS.

Tiga parpol itu telah menandatangani piagam koalisi perubahan untuk persatuan (KPP). Salah satu poin dari kesepakatan itu yakni kewenangan Aniea dalam menunjuk sosok calon wakil presiden (cawapres) pendampingnya.

"Biarkan berproses dulu, ada tim kecil yang akan terus membahas dengan kriteria yang ada," kata Anies ketika ditanya sosok cawapres pendampingnya.

Baca Juga:

Demokrat Percayakan Sosok Cawapres ke Anies

#Pemilu 2024 #Anies Baswedan #Pilpres 2024
Bagikan
Bagikan