Anies Hadiri Peringatan HUT Partai Gerindra ke-12

Eddy FloEddy Flo - Kamis, 06 Februari 2020
 Anies Hadiri Peringatan HUT Partai Gerindra ke-12
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri HUT Partai Gerindra yang ke-12 di Jakarta (Foto: Twitter @fadlizon)

MerahPutih.Com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerindra ke-12. Acara itu digelar di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Jalan Harsono, Ragunan, Jakarta Selatan.

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, memimpin acara peringatan HUT partai berlambang kepala burung garuda itu.

Baca Juga:

Cerita Prabowo Soal Masa Awal Gerindra Didirikan

Menteri Pertahanan (menhan) Prabowo itu terlihat mengenakan pakaian resmi Partai Gerindra yakni safari putih dan celana bahan berwarna cokelat.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memotong tumpeng perayaan HUT Partai Gerindra yang ke-12
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memotong tumpeng HUT Gerindra yang ke-12 (Foto: Twitter @sandiuno)

Dalam sambutannya, Prabowo sempat menyapa Anies dan Sandiaga Uno. Ia berseloroh bahwa Gubernur DKI bukan kader Gerindra tapi ia menyempatkan untuk hadir.

"Yang saya hormati Gubernur Jakarta Raya, Bapak Anies Baswedan. Ya walaupun tidak resmi jadi kader Gerindra tapi hatinya," kata Prabowo Kamis (6/2).

Spontan, para kader yang hadir langsung cetus mengucapkan kalau Anies adalah kader Gerindra. "Gerindra," teriak para kader.

Baca Juga:

Bila Terpilih Jadi Wagub DKI, PDIP Harap Riza Patria Tidak Jadi Ban Serep

"Kira-kira begitu," sahut Prabowo.

Tak sendirian, Prabowo juga didampingi sejumlah petinggi Partai Gerindra seperti Sekjen Ahmad Muzani, Menteri KKP Edhy Prabowo, Wakil Ketua Umum Fadli Zon, Sufmi Dasco Ahmad, Ketua DPD Provinsi Banten Desmond J Mahessa, hingga Dahnil Anzar Simanjuntak.(Asp)

Baca Juga:

Cawagub DKI Riza Patria Kembali Safari Politik ke Fraksi DPRD

#Partai Gerindra #Prabowo Subianto #Anies Baswedan #Sandiaga Uno
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan