Anies: ASN Bukan Dimusuhi, tapi Harus Dibina

Zulfikar SyZulfikar Sy - Sabtu, 21 Oktober 2017
Anies: ASN Bukan Dimusuhi, tapi Harus Dibina
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat Tea Walk 2017 di Puncak Bogor. (MP/Asropih Opih)

MerahPutih.com - Gubernur Anies Baswedan mengatakan sebagai pemimpin tertinggi di Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta, dirinya wajib mengayomi dan membina aparatur sipil negara (ASN), bukan untuk memusuhi atau direndahkan.

Hal tersebut diucapkan Anies usai membuka langsung acara Tea Walk 2017 Korpri Pemprov DKI Jakarta, di Gunung Mas, Puncak, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (21/10).

"ASN bukan untuk dimusuhi, bukan untuk direndahkan, tapi justru harus dibina dan dikembangkan," kata Anies di lokasi.

Lebih lanjut, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu meyakini bahwa banyak ASN Pemprov DKI Jakarta yang memiliki masalah dalam bekerja.

Meski demikian, kata Anies, dirinya sebagai nomor satu di Pemprov DKI harus dapat memberikan contoh baik lewat pembinaan.

"Ada pasti yang nakal, ada yang bermasalah, tapi justru tanggung jawab kita sebagai pimpinan," tandasnya. (Asp)

Baca juga berita lainnya dari Tea Walk dalam artikel:Miliki Suasana Nyaman dan Segar, Anies Ingin Jakarta seperti Puncak Bogor

#Anies Baswedan #DKI Jakarta
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan