Selebritas

Angelina Jolie Terbitkan Buku Tentang Hak-Hak Anak

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Selasa, 07 September 2021
Angelina Jolie Terbitkan Buku Tentang Hak-Hak Anak
Bukunya berjudul Know Your Rights and Claim Them. (Foto: Saudi 24 News)

ANGELINA Jolie menulis buku berjudul Know Your Rights and Claim Them dan berharap bisa memberdayakan anak-anak di dunia. Buku ini ia tulis bersama pengacara hak asasi manusia Geraldine Van Bueren, salah satu perancang Konvensi PBB untuk Hak-Hak Anak, bertujuan untuk membekali anak-anak pengetahuan menentang ketidakadilan.

“Banyak anak di dunia berada dalam bahaya dan kita belum cukup melakukan banyak hal. Ini adalah hak-hak mereka, diputuskan bertahun-tahun lalu berdasarkan apa yang akan membuat mereka jadi orang dewasa yang sehat, seimbang, aman, dan stabil,” kata Jolie mengutip laman Reuters.

Jolie berharap buku ini juga mengingatkan pemerintah atas komitmen mereka atas perjanjian global tentang hak-hak sipil, sosial, politik, dan ekonomi anak-anak.

Dalam buku ini, Jolie menyebut anak-anak akan mengetahui apa yang jadi hak-hak mereka. Bagaimana cara mengakses hak-hak itu, apa saja kendala yang dihadapi hingga bagaimana cara memperjuangkan hak-hak anak.

Baca juga:

Angelina Jolie Belajar Bahasa dan Ingin Main Film Korea

Angelina Jolie Terbitkan Buku Tentang Hak-Hak Anak
Jolie berharap buku ini juga mengingatkan pemerintah atas komitmen mereka. (Foto: Republic World)

“Jadi ini buku untuk melakukan perlawanan,” kata Jolie. Ibu enam anak itu mengatakan dia memasang konvensi PBB di rumahnya untuk anak-anaknya, tetapi terkejut mengetahui negaranya sendiri, AS, belum meratifikasinya.

“Hal itu membuat saya marah dan membuat saya mulai bertanya-tanya apa maksudnya? Jadi untuk setiap negara, ide apa ini. Kamu memiliki hak untuk mendapatkan pendidikan…tapi mengapa begitu banyak anak yang putu sekolah? Mengapa? Apakah gadis-gadis di Afghanistan dirugikan jika mereka sekolah?,” lanjutnya.

Baca juga:

Angelina Jolie Ungggah Proses Pelatihan Uniknya untuk 'Eternals'

Angelina Jolie Terbitkan Buku Tentang Hak-Hak Anak
Janna Jihad. (Foto: Shamsaan)

Buku ini membahas identitas, keadilan, pendidikan, dan perlindungan dari bahaya dan isu-isu lainnya. Buku ini memberi panduan untuk menjadi seorang aktivis, berada dalam situasi aman serta daftar istilah dan organisasi.

“Lewat buku ini, kau harus mencari jalan sendiri ke depannya, karena kami sangat peduli terhadap keamanan anak-anak.


Kami tidak mau anak-anak hanya berlari dan meneriakkan hak-hak mereka dan membuat mereka dalam marabahaya,” katanya.

Buku ini dibumbui dengan contoh suara anak-anak muda berpengaruh dari seluruh dunia, termasuk pemenang Hadiah Nobel Perdamaian Malala Yousafza, serta aktivis iklim Greta Thunberg dan jurnalis Palestina berusia 15 tahun Janna Jihad. (and)

Baca juga:

Angelina Jolie dan Brad Pitt Kembali Bersama

#Angelina Jolie #Buku #Anak
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.
Bagikan