Andrinof Chaniago Sarankan Masyarakat Pilih Capres yang Komitmen Lanjutkan Program IKN Presiden Jokowi di IKN Nusantara. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Pelaksanaan Pilpres masih dua tahun lagi. Sejumlah capres sudah mulai bermunculan.

Hal itu menjadi sorotan Mantan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Kepala Bappenas, Andrinof Chaniago, yang mulai mengingatkan pada masyarakat agar dalam memilih capres harus mempunyai komitmen melanjutkan program besar berkeadilan yakni Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.

Baca Juga:

KJRI Ingin Investor Hong Kong Tanamkan Modal di IKN

"Sosok pengganti sekaliber Jokowi bukanlah orang sembarangan. Mereka harus komitmen melanjutkan program-programnya, di antaranya IKN," ujar Andrinof, Senin (27/6).

Andrinof juga memaparkan, hasil kerja selama Jokowi memimpin tak terbantahkan. Ia menyebut infrastruktur selama enam tahun memimpin sejak 2014, yakni membangun tol 1.640 kilometer dan 4.600 kilometer jalan bukan tol harus bisa terjaga dengan baik.

"Kita semua tahu sejak 2014-2018 ada 949 embung yang dibangun dan menargetkan 61 embung hingga 2024 agar produktivitas pertanian meroket. Itu contoh kecil saja," ucap dia.

Baca Juga:

Kapolri Perintahkan Kawal Distribusi Bahan Pembangunan IKN Nusantara

Andrinof menerangkan, melihat kerja nyata Presiden Jokowi, sosok yang ingin menggantikannya harus mulai berkomitmen meneruskan IKN. Dimana IKN tak hanya sekedar mimpi saja, tetapi tinggal direalisasikan.

Terlebih Undang-Undang (UU) 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara (IKN) sudah diteken oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) 15 Februari 2022.

Andrinof, menyayangkan dari sekian banyak capres yang disebut-sebut akan berlaga dalam Pilpres 2024 mendatang, sampai detik ini belum ada yang menyegel siap melanjutkan IKN. Padahal, Jokowi sudah memberikan sinyal, jika IKN merupakan program yang benar-benar diinginkan.

"Capres 2024 jangan asal beda dengan Jokowi. IKN adalah cita-cita Jokowi agar jadi episentrum pembangunan merata Jawa dan luar Jawa terealisasi," pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Presiden Mendatang Harus Teruskan Pembangunan IKN

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Lebih dari 600 Ribu Ton Minyak Goreng Tersalurkan ke Masyarakat
Indonesia
Lebih dari 600 Ribu Ton Minyak Goreng Tersalurkan ke Masyarakat

Saat ini tidak kurang dari 600 ribu ton minyak goreng sudah tersalurkan menurut data Sistem Informasi Minyak Goreng Curah (Simirah) 2.0.

Bupati Meranti Digiring ke Markas KPK
Indonesia
Bupati Meranti Digiring ke Markas KPK

Bupati Kepulauan Meranti, Provinsi Riau, Muhammad Adil tiba di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (7/4).

Jenazah Azyumardi Azra Diberangkatkan ke TMP Kalibata
Indonesia
Jenazah Azyumardi Azra Diberangkatkan ke TMP Kalibata

Jenazah Prof Azyumardi Azra diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan

KPK Harap Romahurmuziy Tidak Lagi Korupsi saat Kembali Terjun ke Politik
Indonesia
KPK Harap Romahurmuziy Tidak Lagi Korupsi saat Kembali Terjun ke Politik

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) angkat bicara menanggapi kembalinya Romahurmuziy ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Pria yang karib disapa Romy itu diangkat oleh PPP menjadi Ketua Majelis Pertimbangan Partai.

Jokowi Tiba di Tokyo Jepang
Indonesia
Jokowi Tiba di Tokyo Jepang

Sebelum ke Jepang, Jokowi bertemu dengan Perdana Menteri Republik Rakyat Tiongkok (Premier) Li Keqiang dan Presiden Xi Jinping, secara terpisah, di Beijing, Tiongkok, Selasa (26/7).

Jokowi Undang Investor Selandia Baru Garap Energi Panas Bumi di Indonesia
Indonesia
Jokowi Undang Investor Selandia Baru Garap Energi Panas Bumi di Indonesia

Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern. Pertemuan keduanya berlangsung di Hotel Kimpton Maa-Lai, Bangkok, Jumat (18/11) pagi.

Pertahankan Harga Pertalite, Jokowi Sebut Subsidi Sudah Terlalu Besar
Indonesia
Pertahankan Harga Pertalite, Jokowi Sebut Subsidi Sudah Terlalu Besar

Subsidi terhadap BBM sudah sangat terlalu besar. Subsidi yang diberikan pemerintah melalui APBN telah meningkat signifikan saat ini menjadi Rp 502 triliun.

PAN Bela Zulhas Soal Bagikan Minyak Goreng Sambil Kampanyekan Anak
Indonesia
PAN Bela Zulhas Soal Bagikan Minyak Goreng Sambil Kampanyekan Anak

Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi angkat bicara terkait peristiwa tersebut. Viva menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (9/7) di luar tugas Zulhas sebagai Mendag.

Jokowi Resmi Lantik 2 Menteri dan 3 Wamen
Indonesia
Jokowi Resmi Lantik 2 Menteri dan 3 Wamen

Zulkifli Hasan menjabat menteri perdagangan (mendag), menggantikan posisi Muhammad Lutfi. Kemudian, Hadi Tjahjanto mengisi pos menteri agraria dan tata ruang (ATR) yang sebelumnya dijabat Sofyan Djalil.

Komjak Khawatir Jaksa Penuntut Kasus Ferdy Sambo Diintervensi
Indonesia
Komjak Khawatir Jaksa Penuntut Kasus Ferdy Sambo Diintervensi

Berkas perkara dari seluruh tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J telah dinyatakan lengkap dan tersangka segera disidangkan.