Anak Buah Ganjar Pastikan di Jateng Belum Ada Pasien Positif Corona

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Rabu, 29 Januari 2020
Anak Buah Ganjar Pastikan di Jateng Belum Ada Pasien Positif Corona
Seorang perempuan menggunakan masker saat berjalan bersama rekannya di Chinatown di wilayah Manchester, Inggris, Senin (27/1/2020). ANTARA/REUTERS/PHIL NOBLE/tm.

Merahputih.com - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Yulianto Prabowo menegaskan bahwa hingga saat ini tidak ada pasien yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

"Sampai saat ini tidak ada (pasien) yang positif Coronavirus di Jateng," ujar Prabowo saat dikonfirmasi di Semarang, Rabu (29/1).

Baca Juga:

Semakin Bertambah, Pasien Virus Corona Meninggal Capai 106 Orang

Jika sebelumnya ada beberapa pasien yang diduga terinfeksi virus Corona dan sempat menjalani pengawasan serta observasi di rumah sakit, namun hasilnya negatif.

Sejumlah rumah sakit yang merawat pasien terduga pasien terinfeksi virus Corona di Jateng adalah RSUP dr. Kariadi Semarang, RSUD Moewardi Surakarta, dan RSUD Margono Soekarjo Purwokerto.

Anggota paramiliter menggunakan masker ketika berjaga di Gerbang Tiananmen, Senin (27/1/2020). ANTAR/REUTERS/CARLOS GARCIA RAWLINS/tm.
Anggota paramiliter menggunakan masker ketika berjaga di Gerbang Tiananmen, Senin (27/1/2020). ANTAR/REUTERS/CARLOS GARCIA RAWLINS/tm.

"Di RSUD Moewardi tadinya diobservasi terus dipastikan bukan Coronavirus, di RSUP dr. Kariadi juga secara klinis dokter menyatakan bukan, demikian juga di RSUD Margono," jelas dia.

Ia menyebutkan bahwa perawatan tersebut dilakukan untuk kewaspadaan sekaligus mengantisipasi kemungkinan penyebaran virus Corona.

Baca Juga:

Heboh Wabah Virus Corona, Pemkot Solo Belum Berani Larang Konsumsi Daging Kelelawar

"(Indikasi awal pasien terinfeksi virus Corona) panas tinggi, batuk, pilek gangguan pernafasan, dan pneumonia atau infeksi paru-paru, serta punya riwayat pernah ke China dan pernah kontak dengan pasien," katanya. (*)

#Virus Corona #Jawa Tengah
Bagikan
Bagikan