MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Yogyakarta pada Rabu (30/3).
Kepala Negara dan rombongan lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, sekira pukul 08.15 WIB, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan.
Baca Juga
Dua Bulan Jabat Danjen Kopassus, Bekas Ajudan Jokowi Jadi Pangdam Diponogero
Setibanya di Bandara Internasional Yogyakarta, Kulon Progo, Jokowi sudah ditunggu sejumlah agenda, salah satunya meninjau fasilitas pariwisata di Candi Borobudur.
Baca Juga
Kemudian, Presiden diagendakan mengunjungi Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Turut mendampingi Jokowi dalam kunjungan kerja ke Yogyakarta itu antara lain Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, dan Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono. (*)
Baca Juga
Megawati dan Jokowi Diklaim Sudah Bicara Soal Wacana Penundaan Pemilu