DKI Buka Lowongan 2.919 CPNS, Jatah S2 Cuma 4 Orang

Andika PratamaAndika Pratama - Selasa, 18 September 2018
DKI Buka Lowongan 2.919 CPNS, Jatah S2 Cuma 4 Orang
Tes CPNS. Foto: Setkab.go.id

MerahPutih.com - Formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sebanyak 2.919.

Adapun rincian yakni lulusan S2 sebanyak 4 orang, S1 sebanyak 2.590 orang, dan D3 sebanyak 325 orang.

Tes CPNS. Foto: Kemenpan RB

Pelaksana Tugas Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta Budihastuti menjelaskan formasi terbanyak adalah tenaga kependidikan yaitu 1.703 orang dan tenaga kesehatan sebanyak 490 orang, sedangkan tenaga teknis administrasi sejumlah 726 orang.

"Insya Allah nanti kita menyelenggarakan tes ini bersama dengan BKN yang dijadwalkan secara nasional dan kita akan mendapatkan yang terbaik sesuai dengan kebutuhan Pemprov DKI Jakarta," ujar Budihastuti di Pemprov DKI, Jakarta Pusat, Selasa (18/9).

Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies baswedan berharap para calon PNS yang daftar ke Pemprov DKI motifnya untuk membuat perubahan di Ibu Kota Jakarta, dengan mencetuskan karya dan menjalankan tugas Pemprov DKI.

Alur CPNS
Alur Pendaftaran CPNS 2018. Foto:BKN

"Kalau kriteria umum sudah ada dari (Badan Kepegawaian Negara) BKN, saya tadi sampaikan kami berharap sesudah mereka lihat ini semua mereka makin yakin untuk daftar kesini dan kami ingin garis bawahi, jangan sampai mengejar soal konpensasi yang tinggi dibanding tempat lain," tuturnya.

Proses rekrutmen CPNS Pemprov DKI Jakarta dilakukan terpusat oleh BKN, Pemprov DKI Jakarta hanya membantu untuk menyosialisiasikan. (Asp)

#Penerimaan CPNS #Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) #Pemprov DKI
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan