GAMING manager menempati urutan pertama dalam daftar profesi dengan risiko cerai tertinggi. Men's Health menyebutkan, persentasenya bisa mencapai 52,9 persen.
Gaming managers adalah orang-orang yang dibayar kasino dan penyedia jasa game. Berisiko tinggi karena mereka selalu berinteraksi dengan orang lain, menyenangkan pelanggan, dan mengonsumsi alkohol.
Hal itu diungkapkan Managing Partner Einhorn Harris Law Firm Patricia M Barbarito. Setelah gaming managers, profesi lainnya yang berisiko tinggi memicu perceraian ialah bartender, petugas jasa game di kasino, flight attendant, pekerja di bidang konstruksi, operator switchboard, dan telemarketer.
Profesi yang dekat dengan kehidupan Anda adalah telemarketer. Mungkin Anda sering memaki telemarketer lantaran tidak suka cara mereka menawarkan produk via telepon. Kebiasaan dimaki ini berpengaruh dalam kehidupan rumah tangga mereka. Mereka jadi terbiasa memaki yang akhirnya berujung pada perceraian. Enggak nyangka, kan? (*)
Simak pula artikel Ini Daftar 5 Artis Indonesia yang Mengalami Kawin Cerai.