Kecantikan

6 Cara Mengatasi Eyeliner Kering

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Jumat, 29 Juli 2022
6 Cara Mengatasi Eyeliner Kering
6 cara mengatasi Eyeliner yang kering . (Foto: freepik/valuavitaly)

PENGGUNAAN eyeliner sangatlah penting dalam sebuah riasan karena mampu membuat mata tampak lebih hidup dan cantik. Tekstur eyeliner yang cair menjadikannya mudah untuk diaplikasikan ke mata. Akan tetapi, sering kali eyeliner yang disimpan menjadi mengering dan tidak mungkin untuk digunakan karena tidak akan rata.

Ada beberapa alasan mengapa eyeliner menjadi kering, bisa karena kualitas formula yang berada dalam kandungan eyeliner tersebut atau kesalahan dalam menyimpannya. Untungnya ada beberapa trik sederhana yang dapat dilakukan untuk memperbaiki eyeliner yang kering, sehingga dapat memperpanjang umur perlengkapan riasan ini.

Baca Juga:

1. Gunakan air hangat

Siapkan secangkir air berisi air hangat kemudian taruh eyeliner ke dalam cangkir tersebut. Tunggu sekitar tiga sampai lima menit atau sampai kamu melihat tekstur eyeliner kembali cair dan sesuai dengan yang kamu inginkan. Ingatlah untuk mengeringkannya dengan handuk kertas terlebih dahulu dan jangan menggunakan air terlalu banyak karena mampu merusak tekstur dari produk.

Setelah merendamnya dengan air hangat, jangan lupa untuk keringkan terlebih dahulu agar kadar air yang dimiliki berkurang. (Foto: freepik/pongpongching)


2. Hangatkan dengan hairdryer

Penggunaan pengering rambut sangatlah baik untuk diterapkan pada produk eyeliner pensil yang memang sudah kusam dan menggumpal. Cukup letakan eyeliner di atas handuk, kemudian gunakan pengering rambut dengan jarak maksimal 15 cm dan tunggu hingga 10 menit.

3. Tambahkan minyak kelapa atau minyak jojoba

Tips ini bekerja paling baik untuk eyeliner gel. Penambahan minyak dalam eyeliner sangatlah penting dan harus perlahan karena jika berlebihan akan membuat eyeliner menjadi mudah luntur saat diaplikasikan. Setelah diteteskan, gunakan tusuk gigi untuk membuat minyak meresap hingga ke dalam.

Baca Juga:

Ekspresikan Diri dan Mood dengan Variasi Bentuk Eyeliner

4. Simpan di suhu kamar

Penyimpanan eyeliner pada suhu kamar sangatlah penting agar tidak menjadi kering. Kecuali jika beberapa merek memang menyarankan untuk melakukan penyimpanan di suhu yang ekstrim seperti di lemari es.

Jika kamu menggunakan eyeliner pensil, ada baiknya untuk mengasah secara teratur. (Foto: freepik/freepik)


5. Mengasah secara teratur

Eyeliner pensil harus dirawat dengan benar. Caranya mudah, cukup mengasahnya secara teratur. Dengan begitu, eyeliner pensil akan tetap lembap. Eyeliner pensil sering mengalami kering pada bagian permukaan saja.

6. Segel dengan benar

Cara menyimpan eyeliner dengan tepat salah satunya adalah dengan menutupnya dengan rapat dan kedap udara. Tips ini akan membantu menjaga eyeliner tetap cair dan gel tidak mengering. (nbl)

Baca Juga:

Makeup Tetap On Meski Pakai Masker

#Kecantikan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.
Bagikan