5 Fakta Menarik setelah Chelsea Tumbangkan Borussia Dortmund Chelsea FC. Foto: Twitter/@ChelseaFC

MerahPutih.com - Chelsea memastikan satu tiket ke perempat final setelah menumbangkan Borussia Dortmund dengan agregat 2-1. Terukir sejumlah fakta menarik pada duel tersebut.

The Blues mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, di Stadion Stamford Bridge, Rabu (8/3) dini hari WIB. Dengan hasil itu, Chelsea berbalik unggul 2-1 dalam hal agregat.

Baca Juga

Hasil Liga Champions: Chelsea dan Benfica Melaju ke Perempat Final

Kedua gol Chelsea dicetak Raheem Sterling (43') dan Kai Havertz (53' P). Sementara itu, 13 peluang Dortmund tidak ada yang berbuah menjadi gol.

Baca Juga

Alasan Tendangan Penalti Chelsea Diulang

Menariknya, ada sejumlah fakta unik di balik kemenangan Chelsea kali ini. Berikut adalah ulasannya:

1. Graham Potter menjadi manajer asal Inggris kedua yang memenangi lima pertandingan Liga Champions dalam satu musim. Sebelumnya, Bobby Robson melakukannya bersama Newcastle United pada musim 2002-2003.

2. Chelsea kini berhasil melaju lima kali pada babak gugur usai kalah pada leg pertama. Itu adalah jumlah terbanyak dibanding tim mana pun bersama Barcelona, Juventus, dan Real Madrid yang juga menuai lima keberhasilan.

3. Sejak memulai debutnya pada September 2014, Raheem Sterling telah terlibat dalam lebih banyak gol di Liga Champions dibanding pemain Inggris lainnya. Sterling terlibat dalam 44 gol dengan perincian 27 gol dan 17 assist.

4. Dengan rata-rata usia 25 tahun dan 255 hari, starting XI Chelsea pada laga hari ini adalah yang termuda kedua dalam sejarah mereka pada babak gugur Liga Champions. Sebelumnya, Chelsea pernah menurunkan skuad dengan rata-rata usai 25 tahun dan 236 hari saat menghadapi Bayern Munchen pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2019-2020.

5. Tidak ada pemain yang memenangi bola lebih banyak pada duel Chelsea kontra Dortmund dibanding Enzo Fernandez. Sang gelandang anyar mencatatkan 10 kali menang penguasaan bola. (*/Bolaskor)

Baca Juga

Prediksi dan Statistik Tottenham Vs Milan: Ranah Inggris Tak Bersahabat bagi Rossoneri

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
8 Fakta Menarik dari Hasil Undian Fase Grup Liga Champions 2022-2023
Olahraga
8 Fakta Menarik dari Hasil Undian Fase Grup Liga Champions 2022-2023

Berikut sederet fakta menarik dari hasil undian fase grup Liga Champions 2022-2023.

Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2022 Hari Ini: Filipina dan Thailand Beraksi
Olahraga
Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2022 Hari Ini: Filipina dan Thailand Beraksi

Piala AFF 2022 akan dibuka dengan pertandingan Kamboja vs Filipina, Selasa (20/12)

Dewa United FC Percaya Diri Hadapi 2 Laga Tandang Beruntun
Olahraga
Dewa United FC Percaya Diri Hadapi 2 Laga Tandang Beruntun

Dewa United FC memetik tiga poin saat menjamu Bhayangkara FC pada laga keempat Liga 1 2022/2023 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (14/8) sore WIB.

Dewa United FC Rekrut Ramai Rumakiek
Olahraga
Dewa United FC Rekrut Ramai Rumakiek

Dewa United FC terus memperkuat skuadnya pada putaran kedua Liga 1 2022/2023.

CdM Lexy Bangga Tim Pencak Silat Indonesia Jadi Juara Umum SEA Games 2023
Olahraga
CdM Lexy Bangga Tim Pencak Silat Indonesia Jadi Juara Umum SEA Games 2023

Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja, Lexyndo Hakim, mengaku sangat bangga.

Jawaban Erick Thohir Terkait Harga Tiket Indonesia Vs Palestina
Olahraga
Jawaban Erick Thohir Terkait Harga Tiket Indonesia Vs Palestina

Namun, sampai sekarang Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) belum merilis harga tiket pertandingan tersebut.

Valentino Rossi Kenang Marco Simoncelli
Olahraga
Valentino Rossi Kenang Marco Simoncelli

Valentino Rossi masih suka rindukan Simoncelli.

Jadwal Siaran Langsung Final Leg Kedua Piala Presiden 2022: Borneo vs Arema
Olahraga
Jadwal Siaran Langsung Final Leg Kedua Piala Presiden 2022: Borneo vs Arema

Borneo FC menjamu Arema FC pada final leg kedua di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Minggu (17/7) malam.

Komnas HAM Sebut Gas Air Mata Pemicu Banyaknya Korban Tragedi Kanjuruhan
Olahraga
Komnas HAM Sebut Gas Air Mata Pemicu Banyaknya Korban Tragedi Kanjuruhan

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) telah melakukan investigasi untuk menyelidiki penyebab terjadinya tragedi Kanjuruhan pada Sabtu (1/10).

Indonesia Incar Juara Grup A Piala AFF 2022
Olahraga
Indonesia Incar Juara Grup A Piala AFF 2022

Indra Sjafri menegaskan bahwa skuad Garuda mengincar status juara Grup A Piala AFF 2022 agar mendapatkan beberapa keuntungan untuk melancarkan jalan ke final.