Kecantikan

5 Cara Sederhana untuk Hilangkan Tanda-Tanda Penuaan

Muchammad YaniMuchammad Yani - Jumat, 05 April 2019
5 Cara Sederhana untuk Hilangkan Tanda-Tanda Penuaan
Cegah tanda penuaan sejak dini (Sumber: Pixabay/jill111)

SEIRING bertambahnya usia, kulit kita mulai kehilangan kilau, elastisitasnya dan menghadapi masalah kulit. Salah satunya adalah bintik-bintik hitam di wajah semakin jelas. Paparan sinar matahari yang terlalu lama semakin memperparah masalah itu.

Sebelum masalah itu tiba yang bisa kita lakukan adalah merawat kulit sendiri. Namun kalau sudah memiliki bintik hijam bagaimana kamu bisa menghilangkannya? Nah pengobatan rumahan mungkin menjadi solusi terbaik. Dilansir dari Boldsky, berikut ini tips untuk menghilangkan bintik-bintik penuaan.

1. Lemon & Yogurt

Yogurt dan lemon bisa mengobati bintik-bintik hitam (Sumber: Pixabay/Profet77)
Yogurt dan lemon bisa mengobati bintik-bintik hitam (Sumber: Pixabay/Profet77)

Lemon dan yogurt adalah kombinasi luar biasa untuk mengobati bintik-bintik penuaan. Lemon kaya akan vitamin C yang bagus untuk meremajakan kulit dan bertindak sebagai agen pemutih dan mencerahkan alami. Sementara asam laktat di dalam yogurt mampu dengan lembut membuang kulit mati dan membuatnya tetap lembab.

Agar bisa merasakan manfaatnya kamu bisa siapkan sari 1 buah lemon dan 1 sdm yogurt. Campurkan kedua bahan ke dalam mangkuk dan aduk rata. Kemudian oleskan ke seluruh wajah, biarkan selama 20-25 menit, lalu bilas dengan air. Gunakan ramuan ini 2 kali dalam seminggu agar hasil maksimal.

2. Minyak Jarak

Minyak jarak juga sangat ampuh (Sumber: The Earth Element)
Minyak jarak juga sangat ampuh (Sumber: The Earth Element)

Minyak jarak sangat bagus untuk dijadikan bahan perawatan kulit karena membantu mengatasi berbagai masalah. Minyak jarak bisa melembabkan kulit dan membuatnya tetap terhidrasi. Selain itu minyak ini juga kaya akan asam lemak yang mampu menembus jauh ke dalam kulit sehingga dapat menutrisi dan mengobati masalah seperti bintik-bintik hitam.

Kamu tinggal menyiapkan minyak jarak sesuai kebutuhan. Celupkan bola kapas ke minyak tersebut dan oleskan ke daerah bintik-bintik hijam. Biarkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air bersih.

3. Minyak Zaitun dan Cuka

Minyak zaitun dan cuka memiliki kandungan untuk masalah penuaan (Sumber: Ppixabay/stevepb)
Minyak zaitun dan cuka memiliki kandungan untuk masalah penuaan (Sumber: Pixabay/stevepb)

Minyak zaitun memiliki berbagai vitamin dan asam lemak yang baik bagi kulit. Ia mampu melindungi kulit dari kerusakan dan menghilangkan bintik-bintik hitam. Sementara cuka membantu menjaga keseimbangan pH dan merawat kulit yang teriritasi dan kusam.

Kamu bisa siapkan 2 sdm minyak zaitun dan 1 sdm cuka. Campurkan keduanya ke dalam mangkuk dan aduk merata. Oleskan campuran itu ke wajah lalu biarkan selama 30 menit. Bilas dengan air bersih lalu keringkan wajahmu.

4. Bawang, Cuka Sari Apel & Madu

Gunakan bawang, cuka sari apel dan madu (Sumber: Pixabay/rawpixel)
Gunakan bawang, cuka sari apel dan madu (Sumber: Pixabay/rawpixel)

Bawang dan cuka sari apel keduanya ampuh dalam mengobati bintik-bintik hitam. Sifat antibakteri bawang membantu menjaga kesehatan kulit dan sifat antioksidan dapat menghilangkan kotoran, sel-sel kulit mati, menghilangkan flek dan pigmentasi. Cuka sari apel juga memiliki antioksidan untuk mencegah tanda-tanda penuaan. Sementara madu bisa memberikan efek meembabkan.

Cara menggunaannya siapkan cuka sari apel setengah sdt, 1 sdt sari bawang dan 2-3 sdt madu. Campurkan semua bahan ke dalam mangkuk. Setelah itu oleskan ke daerah bintik hitam lalu biarkan selama 15 menit. Lalu lap pakai kain basah kemudian keringkan.

5. Lidah Buaya

Gunakan lidah buaya segar (Sumber:  Pixabay/casellesingold)
Gunakan lidah buaya segar (Sumber: Pixabay/casellesingold)

Lidah buaya adalah obat rumah yang efektif digunakan untuk mengobati berbagai masalah kulit. Ia punya segudang vitamin dan mineral penting. Sifat antioksidan lidah buaya juga memberikan efek awet muda. Gunakan getah lidah buaya segar agar mendapatkan hasil maksimal.

Ambil getah lidah buaya yang segar lalu masukan ke dalam mangkuk. Oleskan ke bagian dengan bintik hitam dan pijat dengan lembut. Biarkan kering lalu bilas wajah kamu. Gunakan getah lidah biaya dua kali sehari untuk hasil terbaik.

#Info Kecantikan #Rahasia Kecantikan #Treatment Kecantikan #APRIL EKSIS #Tips Kecantikan
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu
Bagikan