MANUSIA memang tempatnya salah. Namun bukan berarti harus membuat kesalahan terus-menerus dan melupakannya begitu saja.
Ada empat zodiak yang tak mau mengakui bahwa dirinya bersalah. Mereka terlalu percaya diri pada keputusan dan tindakan yang diambilnya. Alhasil membuat kesalahan tidak pernah ada dalam kamus hidup mereka.
Baca Juga:

Taurus
taurus memang banteng yang keras kepala. Zodiak ini memang dikenal memiliki perspektifnya sendiri dalam memandang sesuatu dan tak pernah mengakui kesalahannya. Zodiak dengan elemen tanah ini selalu menganggap dirinya paling benar. Rasa percaya dirinya sangat tinggi dan merasa paling tahu yang terbaik untuk dirinya. Memang baik memiliki percaya diri yang tinggi dan yakin dengan diri sendiri. Namun jauh lebih baik lagi mendengarkan orang lain, bahwa kamu tak sepenuhnya benar.
Leo
Leo memang selalu di depan dan menjadi pemimpin. Zodiak ini benci bila dikatakan salah. Tak mengerankan karena umumnya Leo menderita superior complex. Ketika orang menunjuk dirinya sebagai pembuat kesalahan, itu sangat melukai dirinya. Sebab zodiak ini tak pernah mengakui kalau berbuat salah. Bahkan kadang orang yang membuka matanya untuk melihat kesalahannya dianggap menyerangnya. Sadarilah bahwa orang-orang ini hendak membantumu wahai Leo!
Baca Juga:

Scorpio
Zodaik ini dikenal berapi-api dengan idealisme dan keyakinannya. Zodiak berelemen air ini memiliki kemauan keras mengerjakan sesuatu. Makanya ketika dia mengerjakan sesuatu yang menghabiskan energi dan waktunya, Scorpio tak akan pernah mundur. Apalagi ketika tuding membuat kesalahan, itu sama sekali tidak bisa dia terima. Dia tidak akan pernah mengubah pemikirannya.
Aquarius
Zodiak berelemen udara ini memang kerap mengikuti kemana angin bertiup. Meskipun begitu zodiak ini termasuk keras kepala. Mereka kerap membuat keputusannya sendiri dan tak mau dipaksa oleh orang lain. Dia menganggap yang dikerjakan adalah yang terbaik untuk semua orang. Jika ada kesalahan yang harus diperbaiki dari idenya itu, dia anggap sebagai bentuk penghalangan dirinya untuk berbuat baik. (psr)
Baca Juga: