Selebritas
Kisah di Balik 4 Warna Rambut Terbaik Hayley Williams Hayley WIlliams. (Foto Youtube/Paramore)

SELAMA beberapa tahun belakangan, melihat orang yang memiliki warna rambut warna-warni bukan menjadi hal yang aneh. Semenjak budaya Korea Selatan semakin berkembang di Indonesia, para penggemar pun semakin banyak yang mengekspresikan diri dan rasa cintanya kepada idol dengan cara mengikuti warna atau gaya rambut idol-nya.

Sebelum demam K-pop merajalela, para pencinta musik rock era 2000-an pasti telah familar juga dengan sosok perempuan yang suka berganti-ganti warna rambut. Ya, ia adalah vokalis dan pianis band Paramore, Hayley Williams.

Pelantun lagu The Only Exception itu pernah menjadi idola bagi semua pria pada awal 2000-an. Tidak hanya untuk bergaya saja, warna rambut Hayley sudah diibaratkan sebagai lini waktu bagi hidupnya. Penyanyi pemenang piala Grammy tersebut bahkan pernah mengganti warna rambut sampai sembilan kali dalam setahun.

"Itu merupakan waktu yang berat bagiku dan menjadi kreatif terhadap rambutku dan menambahkan warna merupakan hal yang sangat membantu bagiku," ungkapnya kepada Bustle. Ternyata, warna rambut bisa menjadi salah satu cara yang dilakukannya untuk menghibur diri can membuat perasaannya menjadi lebih baik.

Baca juga:

Akhirnya Olivia Rodrigo Memasukkan Paramore dalam Kredit Lagu ...

1. Misery Business era (2007)

Misery Business. (Foto Bustle)
Misery Business. (Foto Bustle)

Warna rambut yang terdiri dari campuran warna orange, merah, peach, dan kuning ini terlihat sangat cocok dengan Hayley. Tampilan ini sengaja dibuat untuk video klip lagu Misery Business pada album kedua Paramore, Riot!

"Kita akan membuat video, dan aku ingin terlihat seperti karakter anime. Kita baru saja dari Jepang dan aku membawa majalah kepada Brian," ungkapnya.

Brian O'Connor merupakan ahli penata rambut sekaligus teman baik Hayley Williams.

2. Rambut ungu gelap

Dark Purple hair, 2008. (Foto Bustle)
Dark Purple hair, 2008. (Foto Bustle)

Walau terlihat keren dan bold, rambut ungu gelap Hayley ini bukan menjadi warna favoritnya. "Aku tidak berpikir pernah membuat pilihan yang buruk, kecuali sekali ketika (rambutku) dibuat menjadi ungu gelap," ungkapnya kepada Bustle.

Warna ini dianggap tidak cocok dengan warna kulit natural Hayley dan ia merasa sangat jelek ketika mewarnai rambut seperti ini pada 2008 lalu. Ia merasa warna ini terlalu berat dan gelap untuknya.

Baca juga:

Obati Rindu Para Penggemar, Syahravi Gelar '4ever In Session ...

3. Still Into You era

Still Into You era. (Foto Bustle)
Still Into You era. (Foto Bustle)

Kilas balik pada delapan tahun lalu, Paramore baru saja merilis single mereka yang berjudul Still Into You. Uniknya, Hayley menggunakan dua warna terang yang berbeda pada waktu yang bersamaan. Pada bagian kiri, Hayley memilih warna shocking pink, kemudian sebelahnya warna merah terang bak Ariel di The Little Mermaid.

Dengan riasan yang enggak kalah colorful, Hayley terlihat sangat cerah dan playful.

"Aku merasa warna setengah-setengah sedang tren. Itu terlihat lucu karena saat pertama kali aku berkata 'kamu yakin ingin melakukan ini? Dengan dua warna yang ini?' Tetapi ternyata hasilnya cocok," ungkap O'Connor.

4. Poser Paste

Hayley Williams. (Foto Revelist)
Hayley Williams. (Foto Revelist)

Menggunakan warna dasar blonde, Hayley menambahkan warna pink pada bagian poni dan orange pada bagian bawah rambutnya pada 2018. Sebelumnya, tepatnya 2017, Hayley meninggalkan kesan colorful-nya dan menggunakan warna rambut blonde biasa. Bagi O'Connor, warna blonde biasa dianggap sebagai cara untuk mengambil kembali kekuatan bagi Hayley.

Dari Blonde menuju Poser Paste era, O'Conner tinggal menambahkan warna pin dan orange sehingga mengurangi kerusakan rambut yang bisa dihasilkan. (SHN)

Baca juga:

Hayley Williams Buka Suara Soal Album Terbaru Paramore ...

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Debut Perdana Spectre, Mobil Listrik Pertama Rolls-Royce
ShowBiz
Debut Perdana Spectre, Mobil Listrik Pertama Rolls-Royce

Mulai diantar ke rumah pelanggan pada kuartal keempat tahun depan.

Kenaikan Berat Badan Jadi Masalah Utama Pandemi COVID-19
Fun
Kenaikan Berat Badan Jadi Masalah Utama Pandemi COVID-19

Beberapa orang merasa naik berat badan saat pandemi COVID-19.

Rajin Olahraga Cegah Penuaan Dini
Fun
Rajin Olahraga Cegah Penuaan Dini

Olahraga tak hanya memberikan manfaat pada kesehatan dan kebugaran tubuh.

Alasan Lahirnya Hari Anak Perempuan Sedunia
Fun
Alasan Lahirnya Hari Anak Perempuan Sedunia

perempuan seringkali sulit untuk melakukan apapun yang mereka inginkan.

Debut ‘The Woman King’ Sukses Puncaki Box Office
ShowBiz
Debut ‘The Woman King’ Sukses Puncaki Box Office

Film The Woman King mengalahkan beberapa film lain yang juga baru dirilis.

'LiSA Another Great Day', Dokumenter Netflix untuk Penyanyi J-Pop LiSA
ShowBiz
'LiSA Another Great Day', Dokumenter Netflix untuk Penyanyi J-Pop LiSA

LiSA Another Great Day akan menceritakan perjalanan karier sang penyanyi.

'Triangle of Sadness' Menang Palme d'Or di Festival Film Cannes
ShowBiz
'Triangle of Sadness' Menang Palme d'Or di Festival Film Cannes

Palme d'Or adalah penghargaan tertinggi untuk film di Cannes Film Festival.

Phenoxyethanol, Pengawet Produk Skincare dengan Efek Samping
Fun
Phenoxyethanol, Pengawet Produk Skincare dengan Efek Samping

Phenoxyethanol kerap ditemukan di produk skincare.

Kontingen Indonesia Tampilkan Unsur Kebudayaan di Pembukaan SEA Games 2021
Fun
Kontingen Indonesia Tampilkan Unsur Kebudayaan di Pembukaan SEA Games 2021

Para kontingen Indonesia tampil kasual sambil mengenakan topi adat.

Peluang Industri Event di 2023
Hiburan & Gaya Hidup
Peluang Industri Event di 2023

Beberapa event besar sudah tercatat di 2023 mendatang.