4 Serial Netflix ini Pas Banget untuk Mengisi Waktu Senggang

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 18 Februari 2019
4 Serial Netflix ini Pas Banget untuk Mengisi Waktu Senggang
Serial Netflix yang tidak boleh dilewatkan (foto: NYtimes.com)

AJAKAN untuk menonton serial Netflix mungkin kini semakin sering kamu dengar, apalagi di kalangan milennial. Ini adalah salah satu kegiatan yang cukup digemari banyak anak muda saat ini. Mereka menghabiskan waktu senggang bersama untuk bersantai sambil menonton serial-serial yang disediakan oleh Netflix.

Bagi kamu yang termasuk suka melakukan kegiatan itu atau masih mencari kegiatan untuk mengisi waktu luang, empat film serial dari Netflix di bawah ini pas banget nih buat mengisi waktu senggang kamu:

1. Black Mirror: Bandersnatch

Rekomendasi Serial Netflix
Bandersnatch menjadi serial interaktif di Netflix. (foto: GameRent.com)



Black Mirror: Bandersnatch yang dirilis pada 28 Desember 2018 ini, membiarkan para penontonnya untuk bisa ikut berpartisipasi dan bisa memilih sendiri petualangan apa yang akan dirasakan.

Serial interaktif ini membiarkan penonton memilih karakter utama, dan bisa menyimpan semua pilihan yang telah dipilih. Para pecinta serial Netflix tentunya tidak mau ketinggalan sama serial yang telah ada sejak tahun 2011 satu ini.

Film seri yang mengisahkan kehidupan sosial yang modern yang berkaitan dengan teknologi baru karya Charlie Brooker ini selalu membuat penontonnya terhibur dengan akhir cerita yang tidak terduga.


2. Russian Doll

Rekomendasi Serial Netflix
Russian Doll menjadi TV Series Hit pertama di 2019 (Foto: Meaww.com)

Drama komedi yang dirilis pada 1 Februari 2019 ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Nadia yang meninggal dan hidup kembali pada hari yang sama dan mencoba mencari tahu apa yang sedang terjadi pada dirinya.

Diperankan oleh Natasha Lyonne yang juga menjadi produser, serial ini menjadi buah bibir di internet karena cerita seru yang diberikan dan kaitannya terhadap apa yang dirasakan beberapa orang dengan kecanduan dan kesehatan mental tertentu.

Adalah tentang lingkaran waktu yang terus diulang yang kerap dirasakan sehingga apa yang mereka derita sedikit banyak bisa kita pahami sulitnya.

Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.
Bagikan