4 Makanan yang Bisa Bikin Kuku Makin Cantik

Widi HatmokoWidi Hatmoko - Rabu, 21 Oktober 2015
4 Makanan yang Bisa Bikin Kuku Makin Cantik
Ilustrasi kuku. (istimewa)

MerahPutih Fashion - Keindahan dan kecantikan kuku bisa membuat seseorang, terutama wanita, menjadi lebih percaya diri. Keindahan dan kecantikan kuku juga tergantung pada kesehatan.

Selain melakukan perawatan kuku agar sehat dan maiin cantik, Anda juga merawatnya dengan memperhatikan pola makan. Karena makanan yang dikonsumsi mempengaruhi kecantikan kuku.

Berikut empat makanan yang bisa bikin kuku makin cantik seperti yang dilansir womenshealth:

Bayam. Kandungan vitamin E, B dan A pada bayam merupakan vitamin yang dibutuhkan kuku untuk memperkuat dan baik bagi pertumbuhan kuku.

Minyak kelapa. Kandungan vitamin A, D, E dan K pada minyak kelapa juga baik bagi kesehatan kuku sehingga bisa membuat kuku makin cantik dan indah.

Salmon. Nutrisi dan protein tinggi yang terkandung pada ikan salmon juga bisa berkontribusi dalam mempercantik dan memperindah kuku.

Brokoli. Sayuran hijau satu ini memiliki protein yang ternyata bisa menyehatkan kuku. Selain itu, kandungan asam amino, cysteine bisa bikin kuku dan tubuh makin sehat.

 

BACA JUGA:

  1. 5 Hal Menarik Tentang Cat Kuku yang Perlu Diketahui
  2. Tren Baru Kuku Super Ekstrem Berbentuk Lipstick
  3. Cara Alami Merawat Kecantikan Kuku
  4. 5 Bahan Alami untuk Perawatan Kuku
  5. Tips Unik Bersihkan Cat Kuku
#Perawatan Kuku
Bagikan
Ditulis Oleh

Widi Hatmoko

Menjadi “sesuatu” itu tidak pernah ditentukan dari apa yang Kita sandang saat ini, tetapi diputuskan oleh seberapa banyak Kita berbuat untuk diri Kita dan orang-orang di sekitar Kita.
Bagikan