Games

4 Konsol Game Portabel yang Paling Ditunggu di 2021

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Juli 2021
4 Konsol Game Portabel yang Paling Ditunggu di 2021
Konsol game portable makin diminati. (Foto: Unsplash/Paolo Estrellado)

MAIN game kini bisa di mana saja, seiring dengan perkembangan konsol portabel yang semakin canggih. Pada era 2010-an, konsol game portabel belum sepopuler seperti saat ini. Namun, hal tersebut berubah ketika Nintendo Switch tiba pada 2017.

Nintendo Switch menjadi semakin hits dan penjualannya terus meningkat. Semua berkat kemudahan portabel dan judul-judul game seperti Animal Crossing: New Horizons, Mario Kart 8: Deluxe, dan The Legend of Zelda: Breath of the Wild.

Kesuksesan besar Nintendo dengan konsol Switch tampaknya telah menghidupkan pasar konsol game portabel. Melihat kesuksesan tersebut, berbagai konsol game baru mulai bermunculan. Menawarkan fitur yang makin bersaing satu sama lain. Berikut beberapa konsol game portabel baru yang dijadwalkan rilis pada 2021.

Baca juga:

Steam Deck, Konsol Game Portable Garapan Valve

Nintendo Switch OLED

Ketika Nintendo Switch diluncurkan pada 2017, perusahaan itu dengan cepat menjadikannya sebagai konsol terbaik yang pernah diproduksi Nintendo dalam satu dekade.

Konsol tersebut terjual dengan baik, dan daftar permainan yang kuat membantu menegaskan kembali posisi Nintendo sebagai salah satu suara yang menentukan dalam video game.

Pembuat konsol berharap untuk mempertahankan itu dengan konsol terbaru, Nintendo Switch OLED. Konsol ini merupakan versi terbaru dari Nintendo Switch.

Nintendo Switch OLED menawarkan layar yang lebih cerah, speaker yang lebih baik, dan penyimpanan internal 64 GB. Kamu akan memiliki kesempatan untuk mencoba konsol terbaru Nintendo ketika saat rilis pada 8 Oktober 2021.

Steam Deck

Sementara Nintendo mungkin menjadi raja game konsol portabel saat ini, Valve tampaknya berpikir ada ruang untuk berkompetisi. Perancang game legendaris dan pencipta inovatif pasar Steam telah secara resmi mengumumkan masuknya mereka ke dalam game portabel dengan Steam Deck.

Pada awal 2021, para gamer berspekulasi tentang Valve yang akan mengeluarkan konsol game portabel. Rasa penasaran itu akhirnya terjawab ketika Valve mengungkapkan Steam Deck pada 15 Juli 2021.

Konsol game portabel ini akan dijadwalkan rilis pada Desember 2021. Steam Deck kabarnya akan dirilis dalam tiga model berbeda bedasarkan kapasitas penyimpanannya.

Model basic akan hadir dengan penyimpanan 64 GB. Sementara model yang lebih tinggi, menawarkan ruang penyimpanan hingga 512 GB dan dilengkapi NVME SSD untuk memuatnya lebih 'cepat'.

Baca juga:

Lebih Baik Steam Deck atau Nintendo Switch?

Playdate

Konsol ini ditawarkan sebagai alternatif berbiaya lebih rendah untuk perangkat genggam kelas atas seperti Nintendo Switch OLED atau Steam Deck. Playdate dibanderol dengan harga yang lebih terjangkau dari dua konsol sebelumnya.

Harga yang lebih rendah itu sesuai dengan kemampuan mesin yang kemudian dikirimkan dengan layar hitam putih berukuran 2,7 centimeter. Aspek kontrol sistem yang unik dengan engkol adalah tambahan menarik yang harus dicoba sendiri oleh para gamer.

Kontras besar antara Playdate dan pasar lainnya adalah perangkat akan tiba dengan musim permainan yang berbeda. Musim pertama akan hadir dengan 24 game Playdate eksklusif yang dirancang oleh Panic secara khusus untuk perangkat dan kemampuan uniknya.

Sementara para desainer belum menetapkan tanggal rilis pasti untuk Playdate, namun Playdate sudah mulai menerima pre-order pada Juli 2021.

Intellivision Amico

Menjadi pembeda antara konsol portabel kelas atas dan alternatif, adalah konsol Intellivision Amico. Konsol baru ini berasal dari rangkaian sistem hiburan keluarga yang sudah berjalan sejak lama. Meski tidak pernah menjadi kekuatan dominan seperti Nintendo atau Sony, namun menikmati warisan yang solid dari produk-produk sukses.

Selain itu, Intellivision Amico akan dikirimkan dengan dukungan untuk berbagai fanchise terkenal seperti Earthworm Jim, Mattel Hot Wheels, dan Sesame Workshop.

Konsol ini hadir dengan dua controller wireless yang menampilkan layar sentuh berwarna, cakram kontrol posisi, dan empat tombol samping yang menjanjikan kontrol bergaya arcade.

Ketika pertama kali diumumkan pada tahun 2018, konsol ini dijadwalkan untuk rilis pada 2020. Namun penundaan terkait pandemi COVID-19, menghalagi rencana tersebut dan terpaksa menunda perilisan. Setelah ditunda beberapa kali, kabarnya Intellivision Amico akan rilis pada Oktober 2021. (Tel)

Baca juga:

Bukan Switch OLED, Konsol Next-Gen Nintendo akan Rilis di 2022

#Game #Konsol Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.
Bagikan