Lapsus Sumpah Pemuda

2 Hal ini Identik dengan Upacara Sumpah Pemuda, Masih Ingat?

Rina GarminaRina Garmina - Sabtu, 28 Oktober 2017
2 Hal ini Identik dengan Upacara Sumpah Pemuda, Masih Ingat?
Semangat bersatu. (Foto: Pixabay)

SETIAP kali memperingati Hari Sumpah Pemuda, murid sekolah dasar dan menengah di Indonesia wajib mengikuti upacara. Di usia Anda yang kini sudah mencapai kepala tiga, masih ingat kah apa saja yang identik dengan upacara Sumpah Pemuda?

Di Hari Sumpah Pemuda ini, mari bernostalgia dengan upacara Sumpah Pemuda. Berikut dua hal yang identik dengan penyelenggaraan upacara Sumpah Pemuda di sekolah.

1. Ikrar Sumpah Pemuda

Ya, ikrar Sumpah Pemuda selalu dibacakan saat upacara tanggal 28 Oktober. Masih ingat isi ikrar ini?

Kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, Tanah Indonesia

Kami putera dan puteri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, Bangsa Indonesia

Kami putera dan puteri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia

Anda mungkin sudah lupa bunyi ikrar ini. Yang penting, jangan lupa tetap menjaga kekompakan di tengah perbedaan pendapat dengan kerabat, sahabat dan rekan kerja, ya.

2. Lagu 'Bangun Pemudi Pemuda'

Ini adalah lagu nasional Indonesia yang selalu dikumandangkan pada upacara Sumpah Pemuda. Lagu 'Bangun Pemudi Pemuda' diciptakan Alfred Simanjuntak. Cikal bakal lagu ini ialah mars Sekolah Rakyat Sempurna Indonesia yang juga karya Alfred Simanjuntak. Lewat 'Bangun Pemudi Pemuda', sang pencipta lagu ingin memupuk nasionalisme di kalangan pemuda.

Ngomong-ngomong, Anda tahu atau tidak mengapa kata pemudi ditempatkan di depan pemuda? Karena penyebutan wanita umumnya berada di depan. Contohnya saja damen und herren di Jerman, dames en heren di Belanda, serta ladies and gentlemen di Inggris.

Jika melihat nukilan lirik ini: "Sudi tetap berusaha jujur dan ikhlas", sudahkah Anda mengimplementasikannya? Jika belum, tak ada istilah terlambat bila Anda mulai jujur sejak sekarang. Sebab, kejujuran merupakan salah satu budaya antikorupsi yang kini tengah digaungkan pemerintah. (*)

Dapatkan informasi mengenai asal-usul Sumpah Pemuda pada artikel SEJARAH HARI INI: Hari Terakhir Kongres Pemuda II Melahirkan Sumpah Pemuda.

#Lapsus Sumpah Pemuda #Sumpah Pemuda #Hari Sumpah Pemuda
Bagikan
Ditulis Oleh

Rina Garmina

Cooking Mama :)
Bagikan