19 Tahun Reformasi, Pemuda Muhammadiyah: Lawan KKN Secara Berjamaah

Yohannes AbimanyuYohannes Abimanyu - Sabtu, 20 Mei 2017
19 Tahun Reformasi, Pemuda Muhammadiyah: Lawan KKN Secara Berjamaah
Pemuda Muhammadiyah menggelar acara Refleksi 19 Tahun Reformasi. (Foto: MP/Fadly Vettel)

Memperingati 19 tahun reformasi, Pemuda Muhammadiyah menggelar acara Refleksi 19 Tahun Reformasi, Tribute To Amien Rais di Gedung PP Muhammadiyah Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/5) malam.

Dalam acara tersebut dihadiri sejumlah tokoh nasional seperti Amien Rais, Zulkifli Hasan (Ketua MPR), Permadi, Sarwan Hamid dan rencananya akan dihadiri oleh Gubernur terpilih Anies Baswedan.

Ketum Pemuda Muhamadiayah Dahnil Anzar mengatakan dengan semangat reformasi yang dulu pernah digelorakan akhirnya bangsa ini terbebas dari belenggu otoriter Orba.

Namun demikian, perjuangan di era reformasi belum usai, menyeruaknya KKN menjadi PR bersama.

Oleh sebab itu, bersamaan dengan Harkitnas, Pemuda Muhammadiyah menyerukan untuk menggelorakan perlawanan terhadap bentuk KKN.

"Saatnya kita memaknai demokrasi dengan mengembirakan dimana kesejahteraan ekonomi dan kebebasan berekspresi harus terus dirawat. Dan, tidak dirusak oleh praktek KKN," katanya kepada awak media.

"Ketika korupsi dilakukan secara massif dan terstruktur berjamah, kita pun harus melawan dengan massif dan terstruktur," tandasnya.

#Amien Rais #Muhammadiyah #Sisi Lain Reformasi #Pemuda Muhammadiyah
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan