Zlatan Ibrahimovic Beri Sinyal Pindah ke AC Milan?
Striker Paris Saint-Germain, Ibrahimovic. (Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes)
MerahPutih Sepak Bola - Setelah terus dikabarkan bakal kembali ke AC Milan musim panas ini, striker Paris Saint-Germain, Zlatan Ibrahimovic akhirnya buka suara.
Ibrahimovic baru saja membawa PSG menang atas Fiorentina dengan skor 4-2 pada laga Internasional Champions Cup.
Usai pertandingan, Ibrahimovic mengaku sangat penting melakoni pertandingan pra-musim. Namun saat ditanya soal masa depannya, pemain 33 tahun itu mengatakan telah menyerahkan semua kepada agennya.
"Itu adalah pertandingan yang bagus," kata Ibrahimovic kepada Sky.
"Kami menang, tapi selalu hanya pertandingan persahabatan untuk persiapan dan kami senang. Permainan berjalan dengan baik dari sudut pandang fisik.
"Sangat penting untuk melakukan pekerjaan dengan baik sekarang, terus melakukan apa yang kita lakukan, bekerja keras dan mempersiapkan diri untuk musim depan.
"Apakah saya akan tinggal di Paris? Masa depan saya ada di tangan [agen] Mino Raiola. "
Seperti diketahui, Ibrahimovic sebelumnya telah menghabiskan waktu dua musim bersama Milan dan mencetak 56 gol di 85 pertandingan di semua kompetisi sebelum bergabung PSG.
Baca Juga:
Zlatan Ibrahimovic Masih Pantas Berseragam AC Milan
Karim Benzema Jadi Bidikan Utama Arsene Wenger
Chelsea dan Manchester United Rebutan Pedro
Manchester United Siapkan Rp875 Miliar untuk Sergio Ramos
Mesut Ozil Buka Peluang Gabung Juventus
Bagikan
Berita Terkait
Di Canio Nyinyir ke AC Milan: Rossoneri Terlalu 'Rabiot Sentris' Hingga Rafael Leao Hanya Bisa Menunggu Umpan Matang
Sudah Pulih dari Cedera, Christian Pulisic Siap Comeback Bela AC Milan saat Lawan Parma
AC Milan Masih Incar Robert Lewandowski, Mau Datangkan di Januari 2026
San Siro Diakuisisi AC Milan dan Inter, Akan Dirobohkan untuk Dibangun yang Lebih Modern
Klasemen Liga Italia Setelah AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
Belum Ada Pengganti Inigo Martinez, Barcelona Mulai Incar Bek Muda AC Milan
AC Milan Cuma Dapat Satu Poin, Gagal Manfaatkan Peluang Emas Jadi Raja Sementara Serie A Italia
Link Live Streaming Atalanta vs AC Milan, 29 Oktober 2025
Liga Italia Kembali Lagi Tengah Pekan Ini, Simak Jadwal Lengkapnya
Siap Tinggalkan AC Milan, ini 5 Klub yang Bisa Datangkan Rafael Leao