Wes Craven, Sutradara Film Horor Asal AS Tutup Usia

Rendy NugrohoRendy Nugroho - Senin, 31 Agustus 2015
Wes Craven, Sutradara Film Horor Asal AS Tutup Usia
Sutradara Film Horor asal Amerika Serikat, Wes Craven (Foto: Heavy)

MerahPutih Cinema - Salah satu sutradara yang film horor ternama, Wes Craven, tutup usia pada usia 76 tahun di kediamannya di Los Angeles, Amerika Serikat, Senin (31/8) waktu setempat.

Sutradatra berkebangsaan Amerika Serikat tersebut tutup usia setelah berjuang melawan penyakit kanker otak yang dideritanya.

Dalam pernyataan resmi yang dirilis oleh pihak keluarga, Craven diumumkan meninggal dunia pukul 1 siang waktu Los Angeles, di rumahnya. Craven meninggalkan seorang istri, Iya Labunka, dan dua orang anak, Jonathan Craven serta Jessica Craven, dari pernikahan pertamanya dengan Bonnie Broecker.

“Dalam kesedihan yang mendalam kami informasikan bahwa Wes Craven telah meninggal dunia pada pukul 01:00, pada hari Minggu, 30 Agustus, setelah berjuang melawan kanker otak. Craven dikelilingi oleh cinta, di hadapan keluarganya, di rumahnya di Los Angeles.” ungkap sebuah pernyataan dari pihak keluarga seperti dikutip Reuters.

Nama Wes melambung usai menyutradarai dua film horor terkenal, "A Nightmare on Elm Street" dan "Scream". Film Nightmare on Elm Street memunculkan tokoh ikonik horor terkenal, Freddy Krueger, yang meneror korban-korbannya melalui mimpi.

Film pertama Wes adalah "The Last House on The Left" yang ditulis dan dibesutnya pada 1972. Satu dekade berselang, statusnya sebagai pembuat film horor kian mengukuh setelah menulis dan menyutradarai film "A Nightmare On Elm Street".

Karya lain dari sang sutradara yang juga sukses menghantui penonton di layar lebar dan televisi adalah Scream (1996). Film yang disutradarainya dari naskah Kevin Williamson ini merupakan film horor fenomenal yang terkenal di tahun ’90-an.

Dari film Scream yang pertama, Wes sukses mendulang penghasilan hingga lebih dari 100 juta dollar AS atau sekitar 1,4 triliun rupiah.

Wes Craven dilahirkan di Cleveland, sebelum hijrah ke Hollywood dia meraih gelar sarjana Bahasa Inggris dan Psikologi dari Universitas Wheaton sebelum akhirnya menerima gelar master dalam bidang Filsafat dan Menulis dari Johns Hopkins University.

Baca Juga:

8 Film Tentang Kuliner untuk Mengisi Akhir Pekan

Kematian Tragis Selim II Terjatuh di Toilet

Film Gangster, Perpaduan Drama Action dan Komedi

Hollywood akan Garap Film Death Note Live Action

4 Monster Legendaris Hollywood

#Hollywood #Film Horor #Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Rendy Nugroho

Bagikan