UN 2015, 585 Sekolah Gunakan Sistem CBT
Sejumlah siswa SMKN 6 Surabaya mengikuti uji coba UN online yang digelar di sekolah tersebut, Surabaya, Jawa TImur, Senin (6/4). (Foto: Antara/Zabur Karuru)
MerahPutih Pendidikan - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengatakan, tahun ini ada 720 sekolah yang mengajukan penggunaan computer based test (CBT) dalam ujian nasional (UN). Namun, setelah dikaji di lapangan, hanya sebanyak 585 sekolah yang memenuhi persyaratan. (Baca: Jadwal UN 2014/2015)
"Yang menggunakan ada 585 sekolah," kata Anies kepada Merahputih.com, di DPR, Jakarta, Selasa (7/4).
Menurut Anies, ada 27 daerah yang akan melaksanakan UN dengan sistem ini. Sistem ini diyakini lebih murah dibanding menggunakan kertas, sebab tidak ada biaya khusus untuk pencetakan. (Baca: Jelang UN Pekan Depan, Pendistribusian Soal di Sulses Rampung)
"Enggak ada biaya khusus. Lebih murah karena tidak ada pencetakan," kata dia.
Mantan Rektor Universitas Paramadina ini menambahkan, sistem dijamin aman. Pasalnya, sistem ini tidak online, sehingga tidak mudah diretas.
"Ini bukan online, satu sekolah satu jaringan, data dikirim lalu dimasukan dalam server. Kalau on line dikerjakan online," tandasnya. (mad)
Bagikan
Fredy Wansyah
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Jam Kerja Dipangkas Imbas Kelangkaan BBM, Pegawai SPBU Shell Ngeluh di Depan Anies Baswedan
Ultah ke-62 Iriana, Anies Kirim Kado Anggrek ke Rumah Jokowi
Prabowo: Terus Terang Aja Loh, Saya Tuh Nggak Dendam Sama Anies
[HOAKS atau FAKTA]: Negara dalam Keadaan Darurat, Anies Siap Gantikan Prabowo Jadi Presiden RI
[HOAKS atau FAKTA] : Jokowi Marah Setelah Prabowo Masukan Anies ke Deretan Menteri Kabinet Merah Putih