Tiap Bulan, 100 Wisatawan Asing Kunjungi Gedung Perjanjian Linggarjati

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Jumat, 19 Agustus 2016
Tiap Bulan, 100 Wisatawan Asing Kunjungi Gedung Perjanjian Linggarjati
Koleksi peninggalan-peninggalan sejarah di Gedung Naskah Linggarjati, Cilimus, Kuningan, Jawa Barat. (Foto: MerahPutih/Fredy Wansyah)

MerahPutih Wisata - Gedung Perjanjian Linggarjati, Kuningan, Jawa Barat, mendapat kunjungan wisatawan yang cukup banyak setiap bulannya.

Suleman, Koordinator Tiketing Gedung Perjanjian Linggarjati, menyatakan, setiap bulannya rata-rata wisatawan mencapai 400 orang. "100 orang di antaranya wisatawan asing. Bisa dibilang, rata-ratanya cukup banyak," katanya kepada merahputih.com, di Gedung Perjanjian Linggarjati, Cilimus, Kuningan, Jawa Barat, Selasa (16/8).

Suleman menjelaskan, wisatawan lokal didominasi siswa-siswi sekolah. Kunjungan siswa sekolah lantaran adanya study tour. "Yang lokal mayoritasnya anak sekolah. Makanya, ramenya ya pas hari libur sekolah. Idul Fitri juga termasuk rame," katanya.

Sementara wisatawan asing lebih banyak berasal dari Eropa, di antaranya Belanda dan Inggris.

Setiap pengunjung hanya dikenai biaya tiket masuk Rp2.000 per orang. Tarif ini tidak membedakan wisatawan asing maupun wisatawan lokal. (Fre)

BACA JUGA:

  1. Pemkab Jogja Diminta Gandeng Warga Munculkan Potensi Wisata
  2. Daya Tarik Istana Ratu Boko
  3. Menikmati Keindahan Alam melalui Istana Ratu Boko
  4. Situs Ratu Boko, Destinasi Wisata Sejarah Yogyakarta
  5. Dinas Pariwisata Yogyakarta Dorong Pemkab Kembangkan Wisata Pantai
#Yogyakarta #Wisata Yogyakarta #Gedung Naskah Linggarjati
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan