Tao EXO Ungkap Kondisi Kesehatannya Saat Ini
Tao EXO (Twitter)
MerahPutih Celeb – Pada tanggal 9 April kemarin, sebuah konferensi pers digelar untuk film Tiongkok “My Sunshine”. Dalam film tersebut Tao EXO juga ikut beradu akting di dalamnya, namun sayang Tao tidak bisa hadir dalam konferensi pers tersebut, karena kesehatannya masih belum sepenuhnya pulih. Tao EXO menderita sakit pada pergelangan kakinya yang menyebabkan ia harus beristirahat untuk beberapa waktu.
Walaupun begitu, saat konferensi pers Tao tetap memberikan informasi mengenai perkembangan kesehatannya pada publik melalui telepon. Para penggemar Tao sangat khawatir dengan kondisi kesehatan Tao saat ini, terlebih sejak beberapa foto menyedihkan Tao EXO saat membeli obat seorang diri ke apotik tersebar di internet dan media sosial lainnya.
Selama acara konferensi pers berlangsung, Huang Xiaoming yang juga teman baik Tao berusaha untuk menghubungi Tao dan mencari tahu kondisi kesehatan Tao saat ini. Dan kabarnya Tao sekarang sedang berada di kampung halamannya di Qingdao, Tiongkok.(Baca:SM Entertainment Dukung Karier Lay EXO di Tiongkok)
“Saat ini aku baik-baik saja, aku pulang ke rumah untuk bertemu dengan ibu dan ayahku. Karena cedera kaki yang aku alami, saat ini aku harus beristirahat untuk sementara waktu,” ungkap Tao melalui telepon.(Baca:Tao EXO Tampil Karismatik di Film Terbarunya)
Huang Xiaoming juga mengatakan pada Tao jika banyak orang yang mengkhawatirkan kondisi kesehatannya saat ini, “Aku juga memikirkan semua orang, walaupun peranku benar-benar kecil di film ini, tapi aku sangat bersyukur karena aku bisa memiliki kalian semua disisiku,” jawab Tao, seperti yang dilansir @Koreaboo.
Bagikan
Berita Terkait
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Doyoung NCT Wamil Tapi Tetap Eksis, Lagu Still Here Jadi Bukti Cinta Buat Fans dan Penonton EXchange 4
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
G-DRAGON dan Stray Kids Akan Tampil di Konser Amal di Paris
P1Harmony Hadirkan Single 'Dancing Queen', Sisipkan Momen-Momen Nostalgia
Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun
MrBeast Tanggapi Dingin Permintaan Bunnies untuk Selamatkan NewJeans