Sinyal Perombakan Kabinet Kerja Menguat, Ini Indikasinya
Istana Negara
Merahputih Nasional- Presiden Joko widodo tiba-tiba memanggil Wapres Jusuf Kalla dan sejumlah menteri ke Istana Negara, Selasa (26/7). Namun, belum diketahui pasti perkara pemanggilan tersebut.
Isu yang berkembang, pemanggilan merupakan sinyal kuat adanya perombakan kabinet kerja dalam waktu dekat ini.
Diketahui, Selasa malam, Presiden memanggil lima orang menteri teknis, di antaranya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi, Menteri Perdagangan Thomas Lembong,Menteri ESDM Sudirman Said, Menteri Perindustrian Saleh Husin dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Sofyan Djalil. Selain itu, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan terpantau datang memenuhi panggilan Presiden.
Mengkonfirmasi soal kehadiran menteri ke Istana Merdeka, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Pratikno menjelaskan bahwa pemanggilan tersebut terkait adanya rapat kabinet paripurna pembahasan keputusan dan penentuan kebijakan strategis pemerintah ke depan.
"Besok (Rabu) akan ada sidang kabinet paripurna pukul 15.00 WIB," kata Menteri Pratikno, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (26/7).
Sinyalemen lain perombakan kabinet dalam waktu dekat ini menguat, menyusul adanya larangan menteri meninggalkan ibukota selama sepekan ini. Namun, seperti tak mau berpolemik, sejumlah menteri yang dipanggil enggan berkomentar panjang terkait isu reshuffle kabinet.
"Itu urusan Presiden. Nanti akan diumumkan, akan ada pengumuman, kalau sudah dipastikan pasti akan diumumkan," kata Menteri Pratikno menjelaskan.
BACA JUGA:
- Reshuffle Kian Dekat, Sejumlah Menteri Dipanggil ke Istana Negara Malam ini
- Disebut Bakal Digeser Jadi Menko Maritim, Menteri Susi Kaget
- Mensesneg Pratikno Benarkan Presiden Jokowi Larang Para Menteri Tinggalkan Jakarta
- Pesan Presiden Jokowi di Acara Silaturahmi Nasional Gerakan Pendukung Jokowi
- Survei SMRC: Mayoritas Masyarakat Puas dengan Kinerja Presiden Jokowi
Bagikan
Berita Terkait
Masih Dibangun, Jokowi Belum Tempati Rumah Hadiah Negara Setelah 1 Tahun Lengser
Ada Dorong Reshuffle, Siapa Menteri Paling Puas di Mata Publik? Ini Hasil Survei Poltracking
Prabowo Berikan Tiga Kali Peringatan Sebelum Ganti Menteri, Tidak Peduli Jika Dibenci Mantan
Kasus Pencabutan ID Liputan Istana, DPR Tegaskan Kualitas Demokrasi Dipertaruhkan Saat Akses Jurnalis Dihalangi
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Tunjuk Gatot Nurmantyo dan Rocky Gerung Jadi Menteri
Prabowo Lantik Djamari Chaniago Jadi Menko Polkam, PKS Ingatkan Tantangan Berat
Anggota DPR Deng Ical Desak Kepala Badan Komunikasi Pemerintah Angga Raka Mundur dari Wamen Komdigi
Bukan Tugas Enteng, Menkopolkam Djamari Chaniago Diharap Jaga Stabilitas Politik dan Keamanan di Tengah Krisis Kepercayaan Publik
Profil Sosok Rohmat Marzuki, Wakil Menteri Kehutanan Baru Pilihan Prabowo
Pernah Pimpin Sidang Ferdy Sambo Kini Jadi Penasihat Khusus Presiden, Siapa Ahmad Dofiri?