Polresta Depok Ungkap Identitas Mayat Wanita Ciliwung

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Rabu, 27 Juli 2016
Polresta Depok Ungkap Identitas Mayat Wanita Ciliwung
Polresta Depok ungkap identitas mayat wanita Sungai Ciliwung di Mapolresta Depok Jalan Margonda, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/7). (Foto: MerahPutih/Noer Ardiansjah)

MerahPutih Megapolitan - Dalam penelusuran kasus pembunuhan wanita yang terjadi di Sungai Ciliwung, Depok, akhirnya Polresta Depok berhasil mengungkap indentitas korban.

Dalam konferensi pers yang dilakukan pihak kepolisian, Wakapolres Kota Depok AKBP Chandra Sukma Kumara mengatakan korban merupakan warga asli Jambi.

Ihwal demikian diyakini dari hasil sidik jari korban yang disesuaikan melalui e-KTP. Berdasarkan hasil tersebut, korban diketahui bernama Nur Asih dengan usia 34 tahun yang merupakan kelahiran Palembang.

 http://server8.merahpoetih.com/gallery/public/2016/07/27/XoKYgk0J8n1469598926.jpg

"Kalau dari e-KTP, korban tinggal di Petajen RT 01/10, Bajubang, Batahari, Jambi," kata AKBP Chandra di Mapolresta Depok Jalan Margonda, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/7).

Setelah mengantongi beberapa bukti dan identitas korban, saat ini Polresta Depok sedang mendalami guna menemukan pelaku beserta motif pembunuhan tersebut.

Seperti yang telah diketahui, korban Nur Asih tewas akibat luka bacok di kepala dan jasadnya tersangkut pada sebuah batu di Sungai Ciliwung, Perumahan Pesona Khayangan, Depok, Ahad (24/7).

"Hingga kini, kami masih terus mengembangkan kasus tersebut. Salah satunya dengan melacak alamat korban. Doakan saja semoga kasusnya cepat terungkap," tutupnya. (Ard)

 

BACA JUGA:

  1. Sebar Foto Korban di Ciliwung, Polresta Depok Berharap Temukan Titik Terang
  2. Sesosok Wanita Kembali Meregang Nyawa di Sungai Ciliwung
  3. Orcid Depok di Bantaran Ciliwung
  4. Ketika Pemuda dan Anak-anak Mencintai Ciliwung
  5. Wow! Puluhan Anak Kecil Bersih-bersih Sungai Ciliwung
#Penemuan Mayat #Sungai Ciliwung
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan