Peserta Mudik Gratis Kemenhub Membludak, Tersisa 3.632 Tempat
Foto Ilustrasi (Foto Antara/Fikri Yusuf)
MerahPutih, Nasional-Animo pemudik yang mendaftar mudik gratis 2015 oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membludak. Sampai dengan Selasa (23/6), dari kuota yang tersedia sebanyak 13.600 kini tinggal menyisakan 3.632 tempat.
Sejak 2011, Kemenhub sudah lima kali mengadakan mudik gratis. Demikian pantauan merahputih.com melalui laman resmi Kemenhub.
Tahun ini menyambut Idul Fitri 1436 H, Kemenhub mengadakan mudik gratis bagi masyarakat ekonomi bawah. Kemenhub akan mengangkut belasan ribu sepeda motor untuk pemudik Lebaran tahun ini. Kemenhub menyiapkan tiga moda transportasi untuk mengangkut sepeda motor tersebut, yakin dengan bus atau truk, kereta api, dan kapal laut.
Kemenhub menyediakan bus dan truk, kereta api, dan kapal laut untuk sarana pengangkut sepeda motor pemudik. Dan, fasilitas ini diberikan secara gratis.
Berdasarkan data di Kemenhub, kuota yang tersedia dengan bus/truk sebanyak 2.900. Dari jumlah tersebut, 2.130 sudah mendaftar hingga menyisakan 770 tempat. Untuk pemudik dengan menggunakan kereta api, tersedia kuota 4.450. Sebanyak 3.565 sudah mendaftar hingga tersisa 885 tempat. Sementara bagi pemudik yang menggunakan jalur laut, dari kuota 6.250 kini hanya tersisa 1.977 tempat. (AB)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
DPR Dorong Kemenhub Optimalkan Bandara Dewandaru Karimunjawa dan Ngloram Blora
Mudik Gratis Nataru 2025/2026 dari Kemenhub Bakal Ada Kirim Motor Tanpa Biaya, Catat Lokasi Tujuannya
Pemerintah Siapkan SKB Pembatasan Angkutan Barang untuk Musim Libur Nataru dan Optimalkan 178 Terminal Penumpang Tipe A Hingga B untuk Mobilitas Masyarakat
Kemenhub Diharap Bisa Maksimalkan Anggaran untuk Prioritaskan Aspek Keselamatan Hingga Sektor Pelayaran
Solo Masuk Daftar 10 Kota dengan Biaya Transportasi Termahal, Dishub Beri Respons
Legislator PKB Minta Pemerintah Penuhi Tuntutan Driver Ojol
Proses Pendinginan, Bangkai Kapal Barcelona Terapung di Laut Dikawal Patroli PLP Bitung
Kemenhub: Seluruh Korban Selamat dan Meninggal Kapal Barcelona Sudah Ditemukan
Penerbangan Citilink dan Batik Air dari Halim Dikurangi, Sebagian Dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta
Ingat! Penerbangan Batik Air dan Citilink Pindah Bandara per 1 Agustus, Jangan Sampai Salah