Persib Takluk di Tangan PS TNI

Rendy NugrohoRendy Nugroho - Senin, 30 November 2015
Persib Takluk di Tangan PS TNI

PS TNI berhasil menang atas Persib Bandung dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (30/11). (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Sepak Bola - PS TNI berhasil mengakhiri fase grup Piala Jenderal Sudirman dengan sempurna. Dalam laga tersbut, Persib Bandung takluk 2-0 atas PS TNI di penyisihan Grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (30/11/2015).

Dua gol PS TNI dicetak Wawan Febrianto dan Guntur Triaji di babak kedua.

PS TNI mendapat ancaman di menit ketujuh setelah sundulan Makan Konate melebar tipis ke kanan gawang. Berikutnya giliran Atep mengancam pada menit ke-20, di mana tendangannya masih melambung.

Tak ingin tinggal diam, PS TNI balas mengancam melalui tendangan bebas Wawan Febriyanto di menit ke-32. Belum menemui sasaran karena melenceng ke kanan gawang. Enam menit kemudian giliran Manahati melalukan percobaan dari bola mati. Kali ini ditepis M. Nathsir.

Baru semenit babak kedua berjalan, PS TNI memetik keunggulan. Sepakan keras Wawan bersarang di pojok kanan atas gawang Persib. Gol lahir tepatnya pada menit ke-46.

Maung Bandung balas menekan ke pertahanan PS TNI pada menit ke-56 melalui Makan Konate. Sayang, tendangan Konate masih membentur tiang gawang, bola rebound disambut Febri, tapi wasit menganggap offside.

PS TNI kembali punya peluang, sundulan Dimas Drajad pada menit ke-58 masih bisa diamankan kiper Persib, M. Natshir. Giliran Persib yang punya kans, pada menit ke-70 tandukan Makan Konate masih melebar dari gawang yang dikawal Dhika Bayangkara.

Menit ke-79, gawang Persib kebobolan untuk kedua kalinya dalam laga ini. Kerjasama apik para pemain depan PS TNI, langsung diselesaikan oleh Guntur Triaji dan mengubah skor menjadi 2-0.

Di sisa waktu, Persib tidak juga bisa bermain lebih kreatif untuk membongkar pertahanan PS TNI. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir, PS TNI menang 2-0 atas Persib.

Tambahan tiga poin membuat PS TNI menuntaskan perjalanan di Grup C sebagai pemuncak klasemen. PS TNI mengoleksi 11 poin dari empat laga, unggul dua poin dari Surabaya United. Sementara Persib cuma mengoleksi tiga angka dari empat laga yang mereka jalani.

Susunan Pemain Persib vs PS TNI:

Persib: M Natsir, Dias Anggan David Pagbe, Ahmad Jufrianto, Jajang Sukmana, Hariono, Dedi Kusnandara, Konate Makan, Febri Haryadi, Yandi Sofyan, Gian Zola.

PS TNI: Dhika Bayangkara, Wiganda Pradika, Mahati Lestusen, Hardiantono, Syaiful Ramadhan, Suhadi, Legimin Raharjo, Wawan Febrianto, Erwin Ramdani, Dimas Drajat, Tambun D Naibaho.

BACA JUGA:

  1. Ilham Udin Bawa Surabaya United Benamkan PBFC
  2. PS TNI Diusulkan Jadi Timnas Indonesia
  3. KLB PSSI Mengambang, Ini Kata Tim Transisi
  4. Inter Milan Bakal ke Indonesia, Erick Thohir: Saya Masih Ketar-Ketir
  5. HUT ke-87, Persija Dapat 'Kado' Pahit dari Arema
#Piala Jenderal Sudirman #PS TNI #Persib
Bagikan
Ditulis Oleh

Rendy Nugroho

Berita Terkait

Olahraga
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Marc Klok memandang tren ini sebagai sinyal positif bagi perkembangan kompetisi domestik
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Olahraga
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx. Keduanya akan mengisi lini belakang Maung Bandung di paruh musim ini.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Olahraga
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Eliano Reijnders percaya hasil baik akan diraih Persib akhir pekan nanti
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Olahraga
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Tambahan tiga poin membuat Persib mengoleksi 38 poin untuk menjadi juara paruh musim, sedangkan Persija bercokol di posisi ketiga dengan 35 poin.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Olahraga
Suporter Persija Jakarta Diminta Tidak Datang ke Stadion GBLA
Pertandingan antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada Minggu, 11 Januari 2026, pukul 15.30 WIB.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
Suporter Persija Jakarta Diminta Tidak Datang ke Stadion GBLA
Indonesia
Pramono Anung Minta Supporter Persija dan Persib Jaga Emosi, Jangan Sampai Skor Menang Tapi Ribut
Terkait prediksi hasil pertandingan, Pramono tidak mematok skor secara spesifik
Angga Yudha Pratama - Kamis, 08 Januari 2026
Pramono Anung Minta Supporter Persija dan Persib Jaga Emosi, Jangan Sampai Skor Menang Tapi Ribut
Olahraga
Trio 'Maung' Beckham, Teja, Barba Kembali Berlatih, Sinyal Bahaya Buat Persija?
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengonfirmasi bahwa kekuatan timnya akan bertambah seiring kembalinya Marc Klok dan Eliano Reijnders
Angga Yudha Pratama - Kamis, 08 Januari 2026
Trio 'Maung' Beckham, Teja, Barba Kembali Berlatih, Sinyal Bahaya Buat Persija?
Olahraga
Persib dan Persija Tarung, Ini Permintaan Gubernur Pramono
Pramono menegaskan, tidak menghadiri langsung gelaran pertandingan itu.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Persib dan Persija Tarung, Ini Permintaan Gubernur Pramono
Olahraga
Suporter Persib dan Persija Diharap Pakai Logika Jelang 'El Clasico Indonesia', Ini Bukan Perang Dunia
Setelah peluit panjang berbunyi, nilai persaudaraan harus tetap dijunjung tinggi
Angga Yudha Pratama - Kamis, 08 Januari 2026
Suporter Persib dan Persija Diharap Pakai Logika Jelang 'El Clasico Indonesia', Ini Bukan Perang Dunia
Olahraga
Jadwal Super League Pekan ke-16: Persija vs Persijap dan Persik vs Persib Jadi Pemanasan Menuju El Clasico Indonesia
Hasil laga pekan ini akan menjadi penentu tensi persaingan sebelum kedua tim bertemu di Gelora Bandung Lautan Api minggu depan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 02 Januari 2026
Jadwal Super League Pekan ke-16: Persija vs Persijap dan Persik vs Persib Jadi Pemanasan Menuju El Clasico Indonesia
Bagikan