Penjelasan Fadli Zon Soal Kunjungan Putrinya ke Amerika Serikat

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 28 Juni 2016
Penjelasan Fadli Zon Soal Kunjungan Putrinya ke Amerika Serikat
Fadli Zon

MerahPutih Nasional- Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon meminta Kedutaan Besar RI di Washington DC memfasilitasi kunjungan putrinya Shafa Sabila Fadli yang diketahui akan melakukan perjalanan ke New York dalam rangka mengikuti agenda Stagedoor Manor 2016.

Permintaan tersebut diketahui setelah lembaran berita faksimili permohonan fasilitasi beredar di media sosial, Senin (27/6).

Menanggapi hal tersebut, Fadli mengatakan belum mengetahui adanya surat permintaan tersebut. Namun, ia membenarkan jika putrinya Shafa Sabila Fadli sedang berada di New York untuk kegiatan Stagedoor Manor 2016.

Fadli mengaku tidak pernah meminta Kesekjenan DPR berkirim surat agar memfasilitasi kunjungan anaknya di New York. Hanya saja diakuinya pernah memberitahu ke staf terkait kunjungan putrinya tersebut.

"Waktu itu memang pernah lapor karena perjalanan sendirian ke New York untuk Stagedoor Camp. Tapi tidak ada permintaan, hanya pemberitahuan lisan ke staf," jelasnya.

Di New York, lanjut Fadli, putrinya hanya mendapat bantuan penjemputan dari KJRI lantaran dijadwalkan tiba pukul 02.00 dini hari waktu setempat.

"Tidak ada pendampingan selama di New York, hanya dibantu dijemput karena sampai di sana pagi. Lalu diantar ke rumah, itu saja," imbuhnya.

Putri Fadli Zon dikabarkan berada di New York selama sebulan. Berdasar faksimili yang beredar sejak 12 Juni-12 Juli 2016.

BACA JUGA:

  1. Heboh, Fadli Zon Minta KBRI Amerika Serikat Fasilitasi Putrinya
  2. Keluar dari Koalisi, Fadli Zon: Hubungan Golkar dan KMP Tetap Jalan
  3. Fadli Zon Kunjungi Rumah Puisi Taufiq Ismail
  4. Ahmad Dhani Tantang Ahok di KPK 30 Mei!
  5. Gerindra Disebut Usung Sjafrie Sjamsoeddin, Ini Tanggapan Gubernur Ahok
#Fasilitas Pejabat #Fadli Zon
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan