Pengunjung Republik Jengkol Sampai Berebut Tempat

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Rabu, 02 Maret 2016
Pengunjung Republik Jengkol Sampai Berebut Tempat
Warung Republik Jengkol, Warung Republik Jengkol, Jalan Kerja Bakti 16 Kramat Jati, Jakarta Timur. (Foto: MP/ Noer Ardiansjah)

MerahPutih Kuliner - Meskipun sudah mulai digandrungi beberapa kalangan masyarakat, Warung Republik Jengkol masih memiliki banyak kekurangan. Di antaranya, tempat kuliner serba jengkol ini masih kurang memadai.

Hal tersebut dikeluhkan oleh Sandra, pengunjung warung yang merupakan seorang mahasiswi salah satu universitas di Jakarta Timur. Ia mengatakan bahwa tempat yang kecil dengan jumlah pengunjung yang banyak, dinilai kurang cocok sehingga menyebabkan sedikit kejenuhan.

"Tempatnya nih yang terlalu kecil. Melihat pelanggan yang datang banyak, jadi kurang seimbang," ucap Sandra (22) di Warung Republik Jengkol, Jalan Kerja Bakti 16 Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (1/3).

Selain tempat, tambah Sandra, kekurangan lain yang dimiliki oleh Warung Republik Jengkol adalah masalah pelayanan. Bahkan, saking banyaknya pesanan, Sandra harus rela menunggu selama lebih kurang 30 menit.

Kendatipun demikian, Sandra yang juga menyukai makanan berbahan dasar jengkol tetap menikmati suanana tersebut. Semua kejenuhan yang ia rasa, seketika hilang saat menyantap seporsi makanan jengkol pesanannya.

Adapun tanggapan dari pemiliki warung Fathoni, juga membenarkan bahwa tempatnya ini memang terbilang kecil. Dan juga, masih kurangnya rekanan yang bisa membantunya mengurus pesanan.

"Iya, tempatnya memang terlalu kecil. Namun insyaallah, kalau memang nanti ada rezeki lebih, tidak menutup kemungkinan untuk meluaskan tempat. Saat ini, hanya dua orang yang di warung, saya dan rekan saya. Masih banyak kekurangan, dan saya akan terus berusaha untuk yang terbaik," tutup Fathoni. (ard)


BACA JUGA:

  1. Jengkol dan Petai, Rahasia Seksi Mulan Jameela
  2. Semur Jengkol Manis Pedas yang Mengugah Selera
  3. Kue Putu Mayang, Kuliner Khas Betawi Yang Langka
  4. Nasi Uduk, Kuliner Nusantara Populer Lagi Murah Meriah
  5. Wisata Kuliner Romantis di Kampung Jajan Gintung
#Kuliner Unik #Warung Republik Jengkol
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan