Megawati Minta Relawan Jangan Kesiangan Saat Pencoblosan

Luhung SaptoLuhung Sapto - Rabu, 15 Maret 2017
Megawati Minta Relawan Jangan Kesiangan Saat Pencoblosan
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah). (Foto MP/Yohanes Abimanyu)

Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengimbau kepada para relawan agar tidak kesiangan saat pemilihan Pilgub DKI Jakarta pada 19 April nanti. Megawati mengingatkan kepada para relawannya untuk datang pagi untuk pencoblosan dan jangan sampai terlambat.

Megawati mengatakan pada putaran kedua nanti jangan sampai ada kecurangan lagi. Ia juga mengingatkan kepada para relawannya untuk datang pagi untuk pencoblosan dan jangan sampai terlambat.

"Saya sih yakin lah asal jangan dicurangilah. Makanya saya minta tolong, dengar baik-baik dan sebarkan. Jangan datang siangan saat aktivitas nyoblos, (datang) pagi, duduk saja. Terus siapa yang belum punya kartu panggilan C6 ini masuk nanti, tanya kepada kerabat apakah mereka dapat semua," kata Megawati Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/3).

Megawati menjelaskan dirinya juga memarahi Mengadri Tjahjo Kumolo karena pendistribusian surat suara tidak semuanya rata, lantaran ini pula sebagian masyarakat tidak bisa memilih.

"Saya kemarin ketemu dan sempat marahi Pak Tjahjo sebagai teman. Saya bilang kamu tuh gimana sih, masak sampai kurang begitu. Itu hak pilih loh. Sama saja kamu tidak berikan hak pilih kepada WNI loh," tuturnya.

Presiden kelima RI itu mengimbau agar jangan langsung pulang usai mencoblos, ia memerintahkan relawannya untuk memfoto perhitungan suara.

"Nanti jangan pada pulang setelah mencoblos, foto penghitungan. Pakai baju kotak-kotak boleh, nggak juga gak pa pa, yang penting di tempat nyoblosnya. Jangan ada yang ragu deh," tandasnya. (Abi)

#Pilgub DKI 2017 #Megawati Soekarnoputri
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak
Bagikan