Marcus Gideon Cedera Lutut Kiri

Luhung SaptoLuhung Sapto - Senin, 01 Agustus 2016
Marcus Gideon Cedera Lutut Kiri
Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon (Foto PP PBSI)

MerahPutih Raket - Pemain ganda putra Marcus Fernaldi Gideon mengalami cedera lutut kiri saat mengikuti karantina tim Olimpiade Rio de Janeiro 2016 di Kudus, Jawa Tengah. Marcus yang berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo terpaksa harus absen di ajang Indonesian Masters 2016.

Marcus terpeleset saat menjalani latihan dan mengalami cedera lutut yang mengakibatkan urat dalam robek. Keesokan harinya, Marcus segera dipulangkan ke Jakarta dan menjalani pemeriksaan MRI (Magnetic Resonance Imaging) dibawah pengawasan dr. Michael Triangto (dokter PBSI) dan konsultan PBSI, dr. Nicolaas Budhiparama SpOT, FICS.Menurut dr. Nicolaas, urat dan bantalan tulang lutut kaki sebelah kiri Marcus sobek.  

“Rekomendasi kami adalah tindakan konservatif dulu dalam beberapa minggu, penerapan terapi ini dimaksudkan untuk mengurangi pembengkakannya. Sekarang sakitnya sudah hilang, tetapi tidak boleh lepas penyangga dulu, karena sobekannya harus menyambung sempurna. Tetapi Marcus sudah boleh latihan upper body,” ujarnya di Jakarta, Senin (1/8).

Marcus terpaksa istirahat selama satu bulan. Untuk itu, Kevin akan dipasangkan dengan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira dalam kejuaraan selanjutnya. 

Kevin/Marcus merupakan pasangan ganda putra ranking 11 dunia. Keduanya pernah menjuarai India Open Super Series 2016.

BACA JUGA:

  1. PBSI Janjikan Bonus Rp1 Miliar Bagi Penerima Medali Emas Olimpiade
  2. Tim Bulutangkis Indonesia Bertolak ke Brasil
  3. Ini Pesan Ketua PBSI Kepada Para Olimpian
  4. Bulutangkis Target Dua Emas di Olimpiade Brasil
  5. HUT PBSI ke-65, Gita Wirjawan Curhat Perjalanan PBSI 
#Bulutangkis Indonesia #Cedera #Marcus Fernaldi Gideon
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak
Bagikan