Marcel Tak Setuju Dunia Malam Selalu "Negatif"

Adinda NurrizkiAdinda Nurrizki - Sabtu, 10 Oktober 2015
Marcel Tak Setuju Dunia Malam Selalu
Marcel Chandrawinata (Instagram marcelchandra)

MerahPutih Artis - Marcel Chandrawinata menceritakan kisah pertama kali dirinya terjun di dunia disc jokey (DJ). Baginya, menjadi DJ meberikan banyak kesan.

Hal ini dipaparkan oleh Marcel saat ditemui awak media di Blowfish City Plaza at Wisma Mulia, Jumat (9/10).

"Pertama main karena awalnya sering diundang jadi MC. Terus gue pengen dari MC juga nge-DJ biar acara seru. Ternyata malah banyak tawaran," paparnya.

Dunia DJ memang seringkali dianggap negatif oleh masyarakat. Namun Marcel menilai pendangan itu mulai berubah belakangan ini.

"Dulu mungkin dunia malam terkenal orang harus minum. Sekarang anak kecil bisa ikutin lagu mereka. Tapi setiap main, gue enggak bisa minum. Gue enggak kuat minum. Gue kalo ditawarin mintanya air putih. Kalo minum malah tumbang," canda Marcel.

Bahkan karena itulah orangtua Marcel sangatlah mendukung. Apalagi melihat prilaku anaknya tersebut yang masih positif.

"Bokap nyokap malah pengen ikutan belajar DJ. Orangtua juga tahu gue enggak bakal aneh-aneh, it's job. " Pungkas Marcel. (rky)

 

BACA JUGA:

  1. Demi Main di DWP 2015, Marcel Chandrawinata Tolak Tawaran Main Film
  2. Main di DWP 2015, Marcel Chandrawinata Mengaku Takut
  3. Cetak Sejarah, Djakarta Warehouse Project 2015 Dimeriahkan DJ Top
  4. Djakarta Warehouse Project Kembali Digelar Tahun Ini
#Marcel Chandrawinata #Djakarta Warehouse Project 2015 #Disc Jockey
Bagikan
Ditulis Oleh

Adinda Nurrizki

Bagikan