Manchester United Benamkan Watford

Eddy FloEddy Flo - Minggu, 22 November 2015
Manchester United Benamkan Watford

Pemain Manchester United, Memphis Depay lakukan selebrasi usai membobol gawang Watford. (Foto:DailyMailSport)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Sepak Bola - Manchester United sukses meraih tiga poin dalam pekan ke-13 Premier League atau Liga Inggris musim 2015-16.

Raihan itu didapat setelah The Red Devils membenamkan tuan rumah Watford di Vicarage Road, Inggris, Sabtu (21/11) malam WIB dengan skor tipis 2-1.

Meski tampil tanpa pemain inti seperti, Wayne Rooney, Anthony Martial, dan Michael Carrick, Setan Merah tetap mendominasi penguasaan bola atas tuan rumah. Alhasil, pasukan Louis van Gaal berhasil memimpin 1-0 ketika laga memasuki menit ke-11.

Ya, Memphis Depay yang mencatatkan pertama namanya di papan skor usai menerima umpan silang Ander Herrera. Kiper Watford, Heurelho Gomes, tidak bisa bereaksi untuk menghalaunya.

Tertinggal satu gol tak membuat Watford menyerah. Terbukti, di menit ke-20 Watford memiliki peluang bagus. Namun peluang yang diciptakan Odion Ighalo lewat sepakan kaki kanannya usai melewati Bastian Schweinsteiger masih melenceng.

Menit ke-35 lagi-lagi Watford memiliki peluang yang cukup baik. Umpan silang Allan Nyom dari sisi kanan masih bisa dihalau Phil Jones. Tetapi, bola liar langsung disambar oleh Etienne Capoue dengan sepakan voli. Sial bagi Capoue, sepakannya melambung.

Enam menit menjelang babak pertama berakhir, Memphis mencoba peruntungannya dengan melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Namun, sepakannya masih bisa ditepis oleh Gomes. Hingga turun minum skor 1-0 bertahan.

Awal babak kedua, United mendapatkan peluang bagus ketika umpan terobosan Memphis diterima oleh Jesse Lingard. Lingard lantas menggiring bola ke dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan kaki kiri. Sial bagi Lingard, sepakannya bisa ditepis Gomes.

Tak mau kalah, Watford-pun mencoba peruntungan di menit ke-56. Serangan balik yang diawali oleh serangan Nathan Ake dari kiri diakhiri dengan umpan tarik ke kotak penalti United. Bola kemudian disambar oleh Troy Deeney, namun sepakannya masih bisa ditepis David De Gea.

Peluang beruntun lagi-lagi didapat The Hornets menginjak menit 70. Namun, semuanya kandas, dengan De Gea membuat penyelamatan brilian terhadap tendangan Almen Abdi yang terdefleksi dalam sebuah kemelut.

United pun menebar ancaman nyata di sejumlah kesempatan. Kans paling manis datang untuk Lindgard di sisa enam menit waktu normal menyusul umpan jauh akurat dari Daley Blind, tetapi finishing penyerang belia Inggris ini mengecewakan kendati tinggal berhadapan dengan Gomes.

Hanya beberapa saat selepas kegagalan Lindgard justru Watford sukses menyeimbangkan kedudukan berkat eksekusi penalti Deeney setelah Rojo melanggar Ighalo di kotak terlarang.

Namun, United merespons dengan cepat. Pada menit ke-90, mereka mendapatkan sepak pojok menyusul sepakan Chris Smalling yang dihalau oleh Gomes. Dari sepak pojok tersebut, mereka mendapatkan gol kedua.

Sepakan dari dalam kotak penalti masih bisa dihalau oleh Gomes. Namun, bola muntah langsung disambar oleh Bastian Schweinsteiger dengan sepakan kaki kiri. Bola sepakan Schweinsteiger mengenai Deeney dan akhirnya berbelok masuk ke gawang Watford. United unggul 2-1.

Dengan hasil ini, United untuk sementara memimpin klasemen Premier League dengan nilai 27. Sedangkan Watford berada di posisi ke-11 dengan nilai 16.

Susunan Pemain

Watford: Gomes; Nyom (Paredes 68), Cathcart, Britos, Anya; Capoue, Watson; Abdi, Jurado (Ake 46), Deeney; Ighalo.

Manchester United: De Gea; Young, Jones (McNair 68), Smalling, Blind; Schneiderlin, Schweinsteiger; Mata (Pereira 78), Herrera (Rojo 25), Lingard; Memphis.

 

Baca juga:

Ronaldinho: Neymar Akan Sukses di Manchester United

Januari, Arjen Robben Gabung Manchester United?

Januari, Manchester United Siap Labuhkan Arjen Robben

#Memphis Depay #Premier League
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Olahraga
Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick: Memimpin Tim Merupakan Sebuah Kehormatan
Manchester United telah memutuskan Michael Carrick akan menjadi pelatih hingga akhir musim 2025/2026.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick: Memimpin Tim Merupakan Sebuah Kehormatan
Olahraga
Michael Carrick Jadi Kandidat Terkuat Pelatih Interim Manchester United, Tinggal Tunggu Pengumuman
Michael Carrick akan menjadi pelatih interim Manchester United. Ia sangat disenangi oleh para pemain senior di Old Trafford.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Michael Carrick Jadi Kandidat Terkuat Pelatih Interim Manchester United, Tinggal Tunggu Pengumuman
Olahraga
Bukayo Saka Setuju Perpanjang Kontrak, Gaji Pemain Arsenal Langsung Terungkap
Gaji pemain Arsenal terungkap, setelah Bukayo Saka setuju memperpanjang kontraknya. Saka akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Emirates.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Bukayo Saka Setuju Perpanjang Kontrak, Gaji Pemain Arsenal Langsung Terungkap
Olahraga
Bukayo Saka Segera Perpanjang Kontrak di Arsenal, Tinggal Tunggu Declan Rice
Bukayo Saka segera perpanjang kontrak di Arsenal. Ia menjadi salah satu pemain paling berpengaruh di Emirates Stadium.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Bukayo Saka Segera Perpanjang Kontrak di Arsenal, Tinggal Tunggu Declan Rice
Olahraga
Pelatih Liverpool Arne Slot Puas dengan Hasil Imbang, Singung Performa Mengesankan Arsenal
Hasil ini cukup baik bagi The Reds, mengingat Arsenal telah tampil mengesankan
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Pelatih Liverpool Arne Slot Puas dengan Hasil Imbang, Singung Performa Mengesankan Arsenal
Olahraga
Xavi Hernandez Tertarik Latih Manchester United, Negosiasi Belum Dimulai
Xavi Hernandez tertarik melatih Manchester United. Namun, belum ada negosiasi antara Xavi dan Setan Merah.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Xavi Hernandez Tertarik Latih Manchester United, Negosiasi Belum Dimulai
Olahraga
Tahan Imbang Arsenal 0-0, Liverpool Ada Kemajuan Menurut Dominik Szoboszlai
Hal ini seperti disampaikan sang gelandang Dominik Szoboszlai usai laga di Stadion Emirates, Jumat (9/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Tahan Imbang Arsenal 0-0, Liverpool Ada Kemajuan Menurut Dominik Szoboszlai
Olahraga
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Bermain Imbang 0-0 Vs Liverpool
Arsenal hanya memeroleh satu poin di pekan 21 Liga Inggris Premier League setelah bermain 0-0 dengan Liverpool di Stadion Emirates, London, Jumat (9/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Bermain Imbang 0-0 Vs Liverpool
Olahraga
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Kecewa Gagal Unggul 8 Poin di Puncak Klasemen Liga Inggris
Arsenal kecewa gagal unggul 8 poin dari Manchester City. The Gunners harus puas bermain imbang 0-0 atas Liverpool, Jumat (9/1).
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Kecewa Gagal Unggul 8 Poin di Puncak Klasemen Liga Inggris
Olahraga
Conor Bradley Cedera, Liverpool Kesal dengan Perilaku Gabriel Martinelli
Conor Bradley cedera usai didorong Gabriel Martinelli. Liverpool pun kesal dengan perilaku pemain Brasil tersebut.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Conor Bradley Cedera, Liverpool Kesal dengan Perilaku Gabriel Martinelli
Bagikan