Malioboro Bakal Manjakan Wisatawan dengan Car Free Night

Widi HatmokoWidi Hatmoko - Kamis, 16 Februari 2017
Malioboro Bakal Manjakan Wisatawan dengan Car Free Night
Pekerja memasang penunjuk arah di kawasan pedestrian Malioboro, DI Yogyakarta. (FOTO Antara/Hendra Nurdiyansyah)

Kawasan wisata Jalan Malioboro, Kota Yogyakarta, akan semakin memanjakan pengunjungnya. Setelah pembangunan pedestrian, kini pemerintah kota dan Dinas Pariwisata DI Yogyakarta memberi sinyal akan memberlakukan adanya Car Free Night.

Bebas dari kendaraan pada malam hari di Malioboro akan diberlakukan dari kawasan Hotel Inna Garuda hingga Titik Nol Kilometer. Selama Car Free Night, Jalan Malioboro akan bebas dari kendaraan. Selama berlangsungnya Car Free Night, akan digelar berbagai kegiatan seni dan buday untuk disuguhkan kepada para pelancong di Kota Gudeg ini.

Kepala Dinas Pariwisata DI Yogyakarta, Aris Riyanta, menyatakan, rencana adanya Car Free Night bukan semata untuk wisatawan. Menurutnya, Car Free Night akan menjadi ruang kreatifitas berkesenian di Malioboro.

"Menambah ruang berkespresi bagi budaya dan kesenian. Kami setuju itu diberlakukan," katanya saat ditemui wartawan, di Jalan Malioboro, Kota Yogyakarta.

Namun belum diketahui secara pasti pemberlakuan Car Free Night Malioboro ini. Rencananya, pemerintah DI Yogyakarta, Dinas Pariwisata dan petugas lalulintas masih mematangkan pemberlakuan tersebut.

Aris berharap, sebelum diresmikan adanya Car Free Night, masyarakat ikut menjaga kebersihan dan pengawasan furniture di pedestrian Malioboro. Dengan begitu, menurutnya, kawasan Malioboro akan terjaga berbagai fasilitasnya selama Car Free Night.

"Kita jaga semua aset di pedestrian. Kita jaga kebersihan," katanya menegaskan.

Artikel ini berdasarkan lipitan Fredy Wansyah, kontributor atau reporter merahputih.com yang bertugas di wilayah DI Yogyakarta dan sekitarnya.

#Wisata Yogyakarta #Jalan Malioboro #Pesona Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Widi Hatmoko

Menjadi “sesuatu” itu tidak pernah ditentukan dari apa yang Kita sandang saat ini, tetapi diputuskan oleh seberapa banyak Kita berbuat untuk diri Kita dan orang-orang di sekitar Kita.
Bagikan