Krystal f(x) dan Lay EXO Jadi Pemeran Utama Film Tiongkok “Kite Flying”
Lay EXO dan Krystal f(x) (Istimewa)
MerahPutih Cinema – Kabar bahagia bagi kalian para penggemar Krystal f(x) yang sudah cukup lama menantikan akting terbaru dari adik Jessica Jung ini. Krystal bersama rekan satu agensinya, Lay EXO terpilih menjadi pemeran utama dalam film Tiongkok berjudul “Kite Flying”.
Seong Si Heup, akan menjadi sutradara film ini. “Kite Flying” merupakan film yang menyuguhkan konsep di mana bintang K-Pop dan sutradara asal Korea akan membuat sebuah film untuk pemirsa di Tiongkok.
Hal itu juga diungkapkan oleh seorang perwakilan dari agensi mereka, SM Entertainment yang mengatakan, “Keduanya memutuskan untuk membintangi ‘Kite Flying’ dan saat ini tengah berada dalam tahap persiapan. Kami memiliki ekspektasi yang besar dari mereka karena keduanya merupakan selebriti yang dikenal luas tak hanya di Korea namun juga di Tiongkok.”
Meskipun ini merupakan film Tiongkok, namun proses syuting tidak sepenuhnya dilakukan di sana, 40 persen dari proses syuting akan berlangsung di Korea lebih tepatnya di Busan, kota yang dikenal sebagai “Kota Film” karena popularitasnya yang kerap digunakan sebagai lokasi film maupun drama.
“Kite Flying” merupakan film yang bercerita tentang seorang pria dan wanita yang menerima baik pekerjaan maupun cinta melalui tarian. Lay dan Krystal terpilih karena kemampuan tari mereka yang telah dilatih selama bertahun-tahun menjadi member dari idol grup. Seperti yang dilansir Soompi.
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Tayang Februari, Intip Bocoran Sinopsis Humint Film Laga Korea Paling Ditunggu 2026
Doyoung NCT Wamil Tapi Tetap Eksis, Lagu Still Here Jadi Bukti Cinta Buat Fans dan Penonton EXchange 4
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
G-DRAGON dan Stray Kids Akan Tampil di Konser Amal di Paris
P1Harmony Hadirkan Single 'Dancing Queen', Sisipkan Momen-Momen Nostalgia