Ji Chang Wook Beradegan Panas dengan Kang Ha Neul
Aktor Korea Ji Chang Wook (Screenshot Youtube)
MerahPutih Celeb – Aktor Korea Ji Chang Wook, belum lama ini tampil dalam sebuah program acara televisi 'Section TV'. Dalam acara tersebut Ji Chang Wook bicara mengenai adegan ciumannya dengan aktor tampan Korea Kang Ha Neul di sebuah drama musikal berjudul “Thrill Me”.
Seperti yang dilansir Mwave, Setelah berhasil menyukseskan serial drama Korea “Healer” bersama Park Min Young. Ji Chang Wook dan Park Min Young juga mendapat banyak perhatian masyarakat karena adegan ciuman yang mereka lakukan. Namun, ternyata sebelum dengan Park Min Young, Ji Chang Wook juga melakukan adegan ciuman yang lebih panas dengan aktor Kang Ha Neul.(Baca:Ji Chang Wook dan Park Min Young Pacaran?)
“Sebelumnya ketika aku membintangi drama musikal ‘Thrill Me’, aku banyak mendapat adegan ciuman dengan Kang Ha Neul,” ungkap Ji Chang Wook.

“Kami banyak melakukan adegan ciuman, dan itu bukan hanya adegan ciuman biasa. Semuanya adalah adegan ciuman yang benar-benar mesra. Selama 3 bulan tampil di 'Thrill Me', aku dan Kang Ha Neul banyak melakukan adegan ciuman, lebih dari yang bisa ku hitung dengan jariku,” tambahnya.(Baca:Tinggalkan Ketenarannya, Ji Chang Wook Segera Ikut Wajib Militer)
'Thrill Me' adalah sebuah drama musikal berdasarkan kasus Leopold dan Loeb. Sebuah kasus pembunuhan di Chicago pada tahun 1924. Drama musikal ini telah ditampilkan di Korea sejak tahun 2007 dan telah dibintangi oleh banyak aktor Korea termasuk Ji Chang Wook, Kang Ha Neul, Kim Moo Yeol, Kim Jae Bum, dan Oh Jong Hyuk.
Bagikan
Berita Terkait
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Doyoung NCT Wamil Tapi Tetap Eksis, Lagu Still Here Jadi Bukti Cinta Buat Fans dan Penonton EXchange 4
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
G-DRAGON dan Stray Kids Akan Tampil di Konser Amal di Paris
P1Harmony Hadirkan Single 'Dancing Queen', Sisipkan Momen-Momen Nostalgia
Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun