Jessica Jung Belum Bisa Move On dari SNSD
Jessica Jung (Instagram)
MerahPutih Celeb – Setelah resmi hengkang dari Girls Generation, kini Jessica Jung sibuk menjalani kariernya di bidang fashion dan album solonya.
Pada tanggal 10 April lalu, Girls Generation telah merilis video klip single pertama di album terbarunya berjudul "Catch Me If You Can". Single tersebut merupakan single perdana SNSD tanpa Jessica Jung.(Baca:Kembalinya Jessica Jung di Dunia Musik, Tak Dihiraukan Fans)
Namun sepertinya Jessica Jung belum bisa move on dari girlband yang telah membesarkan namanya tersebut. Beberapa waktu lalu seiring dengan perilisan single terbaru SNSD "Catch Me If You Can", ternyata terungkap juga video lainnya, dimana Jessica Jung terlihat tengah menyanyikan lirik “My Heart” dalam lagu "Catch Me If You Can".
Para Netizen mengatakan video Jessica Jung tersebut diambil dari mini seri musim panas OnStyle 2014 Jessica & Krystal. Itu artinya sebelum dikeluarkan dari SNSD, Jessica sempat terlibat dalam penggarapan single terbaru SNSD "Catch Me If You Can" tersebut.(Baca:Taeyeon SNSD Lelah Dipuji Cantik)
Dan para netizen berpendapat lirik lagu yang dinyanyikan Yoona sebelumnya adalah milik Jessica, karena sejak dahulu Yoona tidak pernah menyanyikan lagu dengan lirik nada yang tinggi. Para Netizen juga mengatakan bahwa Jessica sangat cocok bersama SNSD dan meminta SM Entertainment untuk memasukan Jessica kembali untuk bergabung dengan SNSD.
Berikut video Jessica Jung saat menyanyikan lagu "Catch Me If You Can".
Bagikan
Berita Terkait
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Doyoung NCT Wamil Tapi Tetap Eksis, Lagu Still Here Jadi Bukti Cinta Buat Fans dan Penonton EXchange 4
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
G-DRAGON dan Stray Kids Akan Tampil di Konser Amal di Paris
P1Harmony Hadirkan Single 'Dancing Queen', Sisipkan Momen-Momen Nostalgia
Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun
MrBeast Tanggapi Dingin Permintaan Bunnies untuk Selamatkan NewJeans
Penggemar Geruduk Instagram MrBeast Minta Beli HYBE dan Selamatkan NewJeans, Tuai Ejekan dari Warganet
Comeback makin Dekat, BTS Pasang Instalasi Promo di Pusat Kota Seoul