Jebolan Akademi Manchester United Jack Brown Berbagi Ilmu dengan Puluhan Anak Yatim

Luhung SaptoLuhung Sapto - Rabu, 10 Agustus 2016
Jebolan Akademi Manchester United Jack Brown Berbagi Ilmu dengan Puluhan Anak Yatim

Kakak-adik George dan Jack Brown (kanan). (Foto Ist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Pemain keturunan Indonesia-Inggris, Jack Brown berbagi ilmunya dalam mengolah si Kulit Bundar kepada puluhan anak Yatim Piatu di AM Futsal, Bintaro, Rabu (10/8) sore WIB.

Menariknya, metode pelatihan yang di ajarkan Jack beserta kakaknya George Brown memakai metode pelatihan sepak bola Inggris, di mana tempat kedua kakak beradik itu sekolah serta berlatih sepak bola di Negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Rencananya setelah pelatihan yang diberikan ini, Jack yang merupakan pemain berbakat kelahiran Jakarta, 2 November 2001 dan George bakal membiayai beberapa anak yatim untuk terus mengasah kemampuannya di Sekolah sepak bola (SSB) di daerah sekitar Bintaro.

"Untuk saat ini kami belum bisa melihat kemampuan para pemain ini (Anak Yatim, red), semuanya rata, belum terlihat ada yang menonjol." ujar Jack yang pernah menyabet gelar penghargaan "The World Final Skill Test 2012 MU Soccer School" sebagai pemain terbaik di Akademi Setan Merah dan diamini George di sela-sela pelatihan.

"Nantinya akan dipilih beberapa pemain berbakat yang nantinya akan dibiayai Jack dan George untuk mengikuti SSB. Tapi dia juga tidak memaksakan bagi ada anak yang tidak betah dengan pelaihan di SSB," tutur Ibunda Jack dan George, Indah Brown.

Indah mengatakan, tujuan utama pelatihan ini adalah memfasilitasi para anak yatim piatu agar mendapatkan teori, praktek lapangan seputar sepak bola serta motivasi dari Jack dan George.

"Tidak hanya para anak yatim ini, tapi Jack dan George juga dapat menyerap ilmu baru seputar kepelatihan usia muda. Dalam pelatihan ini, Jack dan George juga melakukan analisa terhadap kemampuan dan pribadi, sehingga dapat mengarahkan anak-anak bermain sepak bola dengan baik dan benar seperti ilmu yang diserap dari sepak bola Inggris," jelas Indah.

Selain itu, sebelum kembali berlatih serta sekolah di Inggris akhir bulan Agustus ini, Jack juga ikut memeriahkan Kompetisi Liga Pelajar U-16 Piala Menpora 2016 wilayah Provinsi DKI Jakarta. Dalam turnamen usia muda paling bergengsi di Indonesia itu, pemain muda berparas ganteng itu memperkuat Tim Villa 2000 A.

"Saya bergabung di tim Villa 2000 A agar saya tetap bisa menjaga kebugaran tubuh saya. Meski begitu, saya senang bisa bergabung dengan Villa 2000 dan bisa berlaga di event Liga Pelajar itu. Sangat menyenangkan, walau banyak perbedaaan, antara Inggris dan Indonesia," pungkas Jack yang kini berusia 15 tahun.

BACA JUGA:

  1. Kemenpora Siap Ambil Alih Timnas U-19
  2. Delapan Klub U-19 Tampil di Pembangunan Jaya Cup 2015
  3. Bekas Pelatih Timnas U-19 Unggulkan Evan Dimas Ketimbang Martunis
  4. Indra Sjafri Tolak Martunis kala Seleksi Timnas U-19
  5. Indonesia Disanksi FIFA, Bekas Pelatih Timnas U-19 Pusing

#Manchester United #Bintaro Tangerang Selatan #Jack Brown
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Olahraga
Legenda Hidup Liverpool Ini Nyinyir Kebijakan MU Tunjuk Michael Carrick: Enggak Bakal Juara Pakai Pelatih 'Biasa'
Sebagai solusi, Carragher memprediksi United akan kembali berburu pelatih kelas dunia di pasar transfer
Angga Yudha Pratama - Rabu, 21 Januari 2026
Legenda Hidup Liverpool Ini Nyinyir Kebijakan MU Tunjuk Michael Carrick: Enggak Bakal Juara Pakai Pelatih 'Biasa'
Olahraga
Manchester United Tolak Tawaran AC Milan untuk Harry Maguire, Belum Mau Lepas
Manchester United menolak tawaran AC Milan untuk Harry Maguire. Setan Merah enggan melepasnya di bursa transfer Januari.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Manchester United Tolak Tawaran AC Milan untuk Harry Maguire, Belum Mau Lepas
Olahraga
Manchester United Pantau Niko Kovac, Masuk Daftar Pelatih Incaran
Manchester United mengincar Niko Kovac sebagai kandidat pelatih berikutnya. Pelatih Borussia Dortmund disukai oleh petinggi Setan Merah.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Manchester United Pantau Niko Kovac, Masuk Daftar Pelatih Incaran
Olahraga
Performa saat Kalahkan City Jadi Standar bagi Manchester United, Michael Carrick: Konsistensi adalah Kunci
Manchester United selanjutnya akan menghadapi laga berat melawan pemuncak klasemen Arsenal di Stadion Emirates, Minggu (25/1).
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Performa saat Kalahkan City Jadi Standar bagi Manchester United, Michael Carrick: Konsistensi adalah Kunci
Olahraga
5 Poin Krusial Michael Carrick di Laga Perdana Kontra Manchester City
Manchester City datang dengan misi mengamankan takhta perburuan gelar Premier League
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
5 Poin Krusial Michael Carrick di Laga Perdana Kontra Manchester City
Olahraga
Prediksi dan Statistik MU vs City: 'The Citizen' Lagi Rapuh, Saatnya Bruno Fernandes Cs Obrak-Abrik Pertahanan Sang Tetangga Berisik?
Kegagalan meraih poin penuh ini membuat jarak mereka dengan Arsenal di puncak klasemen melebar menjadi enam poin
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik MU vs City: 'The Citizen' Lagi Rapuh, Saatnya Bruno Fernandes Cs Obrak-Abrik Pertahanan Sang Tetangga Berisik?
Olahraga
Manchester United tak Belanja Pemain di Bursa Transfer Januari, Andalkan Skuad yang Ada
Manchester United tidak akan belanja pemain di bursa transfer Januari. MU tetap mengandalkan skuad yang ada hingga akhir musim.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Manchester United tak Belanja Pemain di Bursa Transfer Januari, Andalkan Skuad yang Ada
Olahraga
Andil Alex Ferguson di Balik Terpilihnya Michael Carrick Jadi Pelatih MU
Saat persentasi, Carrick dan Solskjaer bertemu langsung dengan manajemen. Sebaliknya, Van Nistelrooy berdiskusi dengan manajemen secara daring.
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Andil Alex Ferguson di Balik Terpilihnya Michael Carrick Jadi Pelatih MU
Olahraga
Inter Milan Berencana Datangkan Harry Maguire, Harus Bersaing dengan Napoli hingga Fiorentina
Inter Milan dilaporkan tertarik mendatangkan Harry Maguire. Ia dinilai memiliki gaya bermain yang cocok dengan Inter.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Inter Milan Berencana Datangkan Harry Maguire, Harus Bersaing dengan Napoli hingga Fiorentina
Olahraga
MU vs City: Prediksi Skor, Kabar Tim hingga Strategi Carrick, Ada Peluang The Red Devils Menang?
Manchester United vs City 17 Januari: Prediksi pertandingan derby, analisis Bruno Fernandes vs Phil Foden, cedera pemain, formasi taktik, dan peluang kemenangan setiap tim di Old Trafford
ImanK - Rabu, 14 Januari 2026
MU vs City: Prediksi Skor, Kabar Tim hingga Strategi Carrick, Ada Peluang The Red Devils Menang?
Bagikan